Elon Musk Buka Lowongan Kerja di Tesla, Tidak Perlu Gelar PhD!

- Rabu, 5 Februari 2020 | 10:36 WIB
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk (photo/REUTERS/Joe Skipper)
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk (photo/REUTERS/Joe Skipper)

Elon Musk saat ini dikenal sebagai salah satu CEO yang cukup banyak berinteraksi dengan para fansnya di sosial media. Apalagi Elon diketahui sering menulis cuitan dan mengunggah foto meme yang cukup lucu.

Baru-baru ini Elon Musk melalui akun Twitter miliknya mengumumkan bahwa ia telah membuka lowongan pekerjaan untuk bagian AI (Artificial Intelligence) di Tesla. Tentu hal tersebut adalah sebuah kesempatan besar bagi orang-orang yang memiliki impian untuk bekerja di sana.

"Bergabunglah dengan divisi AI di Tesla! Nantinya kita akan bertemu dan berkirim pesan hampir setiap hari" tulis Elon Musk di akun Twitternya.

Selain itu Elon juga mengatakan bahwa dirinya tidak peduli tentang latar belakang edukasi para pelamar nantinya. Seluruh orang yang memiliki atau tidak memiliki gelar PhD memiliki kesempatan bergabung dengan perusahaan tersebut.

"Sistem Neural Network menggunakan Python dan kemudian diterjemahkan ke bahasa C++ atau C. Latar belakang edukasi tidak diperlukan sama sekali, namun kalian harus melewati tahap seleksi programming yang cukup sulit" tulis Elon.

Tentu hal tersebut membuktikan bahwa saat ini Elon memang sedang memiliki ambisi yang kuat untuk meningkatkan kemampuan AI di mobil Tesla-nya. Maka dari itulah ia ingin mencari orang-orang yang bisa membuat hal tersebut menjadi kenyataan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X