Pria Ini Berhasil Buat Replika Microsoft Surface Duo Berbekal 3D Printer!

- Selasa, 4 Agustus 2020 | 10:46 WIB
Replika Microsoft Surface Duo yang dibuat dari 3D Printer (photo/Twitter/@SonofNun)
Replika Microsoft Surface Duo yang dibuat dari 3D Printer (photo/Twitter/@SonofNun)

Microsoft pada bulan ini bakal meluncurkan smartphone dua layar terbarunya yang diberi nama Microsoft Surface Duo. Hadir dengan konsep keren serta unik, ternyata banyak fans yang tertarik untuk melihat seperti apa smartphone ini secara langsung.

Hal tersebut pun juga dirasakan oleh salah seorang pria dengan akun Twitter bernama Joshua The Son of Nun. Diketahui bahwa pria tersebut sangat penasaran dengan perangkat Surface Duo tersebut sampai ia membuat replika perangkat tersebut dari 3D Printer.

Ya, pria tersebut diketahui telah berhasil membuat replika Microsoft Surface Duo dengan ukuran serta desain yang sama seperti yang diperlihatkan oleh Microsoft melalui video teaser yang diunggahnya beberapa waktu lalu.


Meskipun replika tersebut tidak dapat menampilkan konten apapun karena hanya terbuat dari plastik, pria ini sukses meniru sistem engsel yang digunakan oleh Microsoft di perangkat tersebut. Alhasil perangkat ini terlihat seperti Microsoft Surface Duo asli yang tidak dapat dinyalakan sama sekali.

Dirinya memang sejak awal merencanakan project tersebut hanya untuk mengetahui seperti apa sistem engsel yang terdapat di smartphone tersebut. Pria ini juga ingin mengetahui bagaimana kedua layar di perangkat tersebut bisa terhubung hanya berbekal engsel kecil yang terdapat di bagian atas dan bawah.

Sekedar informasi, perangkat Microsoft Surface Duo sendiri diketahui hadir dengan sepasang layar yang hadir dengan ukuran 5,6 inci dan resolusi 1.350 x 1.800 pixel. Engsel smartphone ini juga mendukung gerakan hingga 360 derajat yang cukup inovatif.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X