Xiaomi Bakal Luncurkan Mi Band 5 di Tiongkok Tanggal 11 Juni Nanti?

- Minggu, 7 Juni 2020 | 15:01 WIB
Xiaomi Mi Band 4 (photo/GSMArena)
Xiaomi Mi Band 4 (photo/GSMArena)

Xiaomi saat ini dikabarkan sedang menyiapkan smartband barunya yaitu Mi Band 5. Bocoran terkait kehadiran smartband penerus Mi Band 4 tersebut sudah banyak beredar di internet.

Nah, baru-baru ini sebuah informasi terbaru mengatakan bahwa Xiaomi tampaknya akan merilis Mi Band 5 di Tiongkok pada tanggal 11 Juni 2020 mendatang. Sementara versi global sendiri bakal meluncur tak lama sesudahnya.

Selain itu dikatakan bahwa nantinya Xiaomi bakal mengubah nama smartband terbarunya ini menjadi Mi Smart Band 5. Namun informasi tersebut masih belum dikonfirmasi oleh pihak Xiaomi sama sekali.

Berdasarkan bocoran sebelumnya, Mi Band 5 akan hadir dengan tampilan yang sama seperti Mi Band 4 dimana nantinya smartband baru ini akan dibekali dengan fitur-fitur baru seperti SpO2 hingga pelacak siklus menstruasi untuk wanita.

Untuk harganya sendiri, diprediksi bahwa Mi Band 5 akan hadir dengan harga yang tak jauh berbeda dari Mi Band 4 meskipun nantinya dibanderol dengan harga yang lebih mahal. Kita tunggu saja kehadiran smartband tersebut ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X