Nubia Rilis Smartphone Gaming Miliknya, Nubia Red Magic 3

- Selasa, 30 April 2019 | 13:49 WIB
photo/XDA Developers
photo/XDA Developers

Nubia baru-baru ini telah merilis smartphone gaming miliknya yang bernama Red Magic 3. Smartphone yang dijuluki sebagai 'monster' ini menghadirkan spesifikasi yang luar biasa dan dikhususkan untuk para gamer mobile hardcore.

Nubia Red Magic 3 ini dilengkapi dengan layar AMOLED 6,65 inci beresolusi FHD+. Selain itu layar yang dihadirkan smartphone ini memiliki refresh rate hingga 90Hz dan touch refresh rate hingga 240Hz.

Kamera yang dihadirkan pada smartphone ini juga tidak main-main. Red Magic 3 ini dilengkapi dengan kamera beresolusi 48MP dengan sensor IMX586 dari Sony. Smartphone ini memiliki kemampuan untuk merekam video hingga resolusi 8K dan juga mempunyai teknologi slow-motion hingga 1920 fps. Untuk kamera depannya memiliki kamera dengan resolusi 16MP.

Spesifikasi yang dihadirkan di smartphone ini adalah chipset Snapdragon 855, RAM hingga 12GB, ROM hingga 256GB, dan GPU Adreno 640. Baterai yang dihadirkan pun memiliki kapasitas sebesar 5.000 mAh serta menggunakan sistem operasi Android 9 Pie.

Untuk menghindari over-heating pada smartphone, Nubia memakai teknologi kipas yang dipadukan dengan Ice Liquid Cooling sehingga dapat mendistribusikan panas hingga 500%.

Nubia Red Magic 3 mulai dijual di pasar China. Untuk versi RAM 6GB+64GB dijual dengan harga Rp 6.1 Juta, RAM 6GB+128GB diharga Rp 6.7 Juta, RAM 8GB+128GB diharga Rp 7.3 Juta, dan RAM 12GB+256GB dengan harga Rp 9 Juta. Gimana, tertarik?

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X