Fitur Noise Cancellation Google Meet Kini Hadir di Android dan iOS!

- Selasa, 29 September 2020 | 13:28 WIB
Ilustrasi logo perusahaan teknologi Google (photo/Unsplash/Mitchell Luo)
Ilustrasi logo perusahaan teknologi Google (photo/Unsplash/Mitchell Luo)

Pada bulan Juni 2020 lalu Google sempat menghadirkan sebuah fitur yaitu Noise Cancellation untuk layanan video conference miliknya yaitu Google Meet. Namun fitur tersebut masih tersedia untuk versi web atau desktop dari Google Meet saja.

Setelah beberapa bulan diluncurkan, akhirnya kini Google telah resmi mengumumkan bahwa fitur Noise Cancellation di Google Meet kini juga tersedia untuk platform Android dan juga iOS. Namun tidak semua pengguna bisa menggunakan fitur tersebut.

Diketahui bahwa hanya pengguna Google dengan layanan G Suite Enterprise atau G Suite Enterprise for Education saja yang dapat memakai fitur tersebut. Namun setidaknya kehadiran Noise Cancellation di Google Meet akan membantu banyak pengguna.


Buat kalian yang belum tahu, Noise Cancellation di Google Meet sendiri berfungsi agar para pengguna tidak akan terganggu dengan adanya suara yang ada di background seperti suara kendaraan, keyboard, dan juga suara bising lainnya yang mengganggu meeting.

Dengan menggunakan AI (Artificial Intelligence), Google sukses meredam suara bising tersebut agar para pengguna Google Meet dapat mendengar suara yang lebih jelas dan jernih.

Google pun mengatakan bahwa di platform mobile, nantinya fitur Noise Cancellation ini masih belum aktif secara default. Maka dari itu pengguna harus pergi ke menu pengaturan untuk mengaktifkannya. Buat kalian yang bingung dengan caranya, berikut adalah panduan resmi dari Google.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X