Situs Bareskrim Polri Sempat Diretas, Tampilkan Foto Novel Baswedan

- Senin, 30 Desember 2019 | 10:47 WIB
photo/Istimewa
photo/Istimewa

Pada hari Sabtu (18/12) kemarin, sub-domain dari situs Bareskrim Polri (laporan.bareskrim.polri.go.id) dilaporkan telah diretas oleh sekelompok hacker asal Indonesia yang bernama Typical Idiot Security.

Dengan menggunakan metode deface, hacker tersebut diketahui berhasil mengubah tampilan dari situs tersebut dan menampilkan foto Novel Baswedan berwarna merah dengan tanda tanya di bagian mata sebelah kirinya.

-
photo/Istimewa

Hacker tersebut diketahui juga menulis pesan yang berisi ungkapan kekesalannya terhadap penangkapan pelaku penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan yang baru saja terungkap oleh pihak kepolisian.

"Memang melegakan ketika pelaku tertangkap, Namun ini benar-benar pelakunya ATAU hanya tukar kepala demi mempercepat penyelesaian kasus ini?" tulis hacker tersebut di situs yang telah mereka deface.

Memang kasus penyerangan terhadap Novel Baswedan saat ini sedang menjadi perbincangan netizen di seluruh Indonesia. Maka dari itulah para hacker memanfaatkan kemampuan mereka untuk mengungkapkan isi pikiran mereka terhadap masalah tersebut.

Saat ini sub-domain dari Bareskrim Polri tersebut sudah kembali normal dan bisa diakses seperti biasanya. Situs tersebut diketahui digunakan oleh para anggota Polri untuk melaporkan masalah atau kejadian yang terjadi dengan cepat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X