iPhone Murah Baru Akan Segera Diluncurkan, Inilah Bocoran Harganya

- Rabu, 16 Oktober 2019 | 10:12 WIB
photo/Pixabay/Burak Gulsoy
photo/Pixabay/Burak Gulsoy

Beberapa waktu yang lalu salah satu analis Apple terkenal yaitu Ming Chi Kuo telah mengatakan bahwa Apple akan segera meluncurkan smartphone murah barunya dalam waktu dekat. Diketahui smartphone tersebut bernama iPhone SE2.

Selain itu Ming Chi Kuo juga mengatakan bahwa iPhone tersebut nantinya akan hadir dengan desain yang mirip seperti iPhone 8. Dimana bezel dari layar ponsel tersebut masih cukup tebal dan masih menggunakan sistem keamanan fingerprint.

Baru-baru ini Kuo kembali mengatakan bahwa ia telah mendapat sebuah bocoran dimana harga dari iPhone SE2 tersebut nantinya akan dibanderol dengan harga USD399 atau setara dengan Rp5,6 juta. Tentu harga tersebut sudah tergolong sangat murah untuk produk sekelas Apple.

Selain itu dikatakan bahwa nantinya smartphone iPhone SE2 ini juga akan hadir dalam tiga varian warna yaitu Silver, Space Gray, dan Merah. Namun spesifikasi dari smartphone tersebut masih belum diketahui hingga saat ini.

Kuo juga mengatakan bahwa iPhone SE2 ini sangat cocok untuk para pengguna iPhone 6 ke bawah yang ingin mengganti iPhone baru namun tidak memiliki uang yang cukup banyak. Pasalnya iPhone SE2 memiliki dukungan iOS 13 dan akan berlanjut hingga beberapa tahun ke depan.

Berdasarkan bocoran yang beredar, Apple diketahui akan meluncurkan smartphone murahnya tersebut pada semester pertama tahun 2020 nanti.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X