Seperti Ini Tampilan Kotak iPhone 12 yang Hadir Tanpa Adapter Charger!

- Rabu, 14 Oktober 2020 | 13:48 WIB
Tampilan kotak iPhone 12 terbaru yang lebih tipis dari sebelumnya (photo/Dok. Apple)
Tampilan kotak iPhone 12 terbaru yang lebih tipis dari sebelumnya (photo/Dok. Apple)

Usai Apple resmi mengumumkan kehadiran iPhone 12 Series yang terdiri dari 4 varian atau model, kini semua calon pembeli iPhone 12 Series sudah mengetahui bahwa smartphone yang akan mereka beli nantinya tidak akan hadir dengan adapter charger dan juga earphone lagi sama sekali.

Memang beberapa bulan yang lalu sempat muncul kabar yang menyebutkan bahwa Apple nantinya tidak akan menghadirkan adapter charger dan earphone lagi di kemasan iPhone terbarunya. Hal tersebut pun dilakukan untuk mengurangi penambahan sampah elektronik yang saat ini sudah sangat banyak.

Ketidakhadiran adapter charger dan earphone di iPhone 12 Series terbaru tersebut membuat Apple memutuskan untuk mengubah kotak kemasannya sehingga kini tampil lebih tipis dan tidak memakan banyak ruangan ketika melalui proses pengiriman.

-
Tampilan kotak iPhone 12 terbaru yang lebih tipis dari sebelumnya (photo/Dok. Apple)

Terlihat bahwa kotak dari iPhone 12 Series kini hanya memiliki tinggi seperti kotak Apple Watch, meskipun lebar dan panjangnya masih sama seperti kotak-kotak iPhone generasi sebelumnya.

Ketika kotak tersebut dibuka, pembeli hanya akan mendapatkan smartphone, buku petunjuk, dua stiker Apple, dan juga kabel Lightning ke USB Type-C saja. Para pembeli yang baru masuk ke dalam ekosistem Apple diharuskan untuk membeli adapter charger sendiri baik itu adapter resmi atau pihak ketiga.

-
Isi kotak dari iPhone 12 Series terbaru buatan Apple (photo/Dok. Apple)

Tentunya ini menjadi langkah bagus dari Apple sebagai salah satu produsen smartphone terbesar saat ini. Meskipun banyak dikritik oleh penggemar, langkah tersebut nantinya bisa saja menginspirasi produsen lain untuk melakukan hal yang sama ke depannya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X