Bocoran Spesifikasi Asus Zenfone 7 Beredar, Gunakan Snapdragon 865!

- Sabtu, 20 Juni 2020 | 14:04 WIB
Smartphone Asus Zenfone 6 (photo/AndroidPIT)
Smartphone Asus Zenfone 6 (photo/AndroidPIT)

Setelah sebelumnya bocoran mengenai smartphone gaming terbaru Asus yaitu ROG Phone 3 beredar, kini muncul lagi bocoran spesifikasi dari smartphone lain milik Asus yaitu Zenfone 7 yang diprediksi bakal rilis pada tahun 2020 ini.

Muncul di situs benchmark Geekbench dengan nama Asus ZF, smartphone Zenfone 7 ini dikabarkan segera hadir dengan chipset flagship terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 865 yang dipadukan dengan RAM sebesar 16GB.

Skor benchmark yang dihasilkan pun dapat dibilang cukup tinggi. Dimana Asus Zenfone 7 disebut sukses mendapat skor 973 untuk Single-Core dan 3.346 untuk Multi-Core, meski kalah dari ROG Phone III.

-
Bocoran spesifikasi dari Asus Zenfone 7 (photo/Geekbench)

Namun masih belum diketahui seperti apa desain smartphone Asus Zenfone 7 tersebut, banyak yang memprediksi bahwa Asus tidak akan membawa fitur flip-camera seperti pada Zenfone 6 di seri kali ini.

Pasalnya di tahun 2020 ini, banyak brand smartphone yang menggunakan punch-hole ketimbang teknologi pop-up camera yang cukup tren di tahun 2019 lalu.

Selain itu diprediksi smartphone Zenfone 7 juga akan diumumkan oleh Asus bersamaan dengan perilisan ROG Phone III yang akan segera digelar bulan Juli ini. Apa pendapat kalian terkait smartphone tersebut?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X