Chipset Snapdragon Dengan Kecepatan Ngebut Tinggi, Segera Hadir di Ponsel Kelas Mewah

- Minggu, 10 April 2022 | 05:04 WIB
Ilustrasi chipset besutan Qualcomm. (ANTARA/HO)
Ilustrasi chipset besutan Qualcomm. (ANTARA/HO)

Kehadiran chipset yang biasa digunakan untuk ponsel kelas atas hasil pengembangan Qualcomm yaitu Snapdragon 8 gen 1 tampaknya sudah di depan mata dan akan dinamai Snapdragon 8 gen 1+.

Dilansir dari Antara (9/4/2022), kabarnya ponsel yang dilengkapi Snapdragon 8 gen 1+ ini  rilis perdana di China mulai Juni 2022 namun belum diketahui produk ponsel apa yang akan mengadopsi chipset teknologi terkini tersebut.

Baca juga: Mengenal PayTren, Bisnis Ustaz Yusuf Mansur yang Bikin Dia Pusing Cari Dana Rp1 Triliun

Spekulasi yang beredar memprediksi nampaknya chipset ini akan hadir secara perdana bersama OnePlus dengan ponselnya OnePlus 10 Ultra.

Meski demikian, ada kemungkinan juga bahwa OnePlus 10 Ultra akan hadir dengan chipset MediaTek Dimensity 9000 atau Snapdragon 8 gen 1 sama seperti yang sudah dipakai di OnePlus 10 Pro.

Snapdragon 8 gen 1+ akan berbasis sama seperti pendahulunya yaitu Snapdragon 8 gen 1 dengan prosesor berukuran 4 nm pabrikan TSMC, namun yang membedakan dari segi kecepatannya yang lebih baik.

Artikel menarik lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X