Miliarder Asal Jepang Ini Bakal Kunjungi Stasiun Luar Angkasa Akhir Tahun Nanti!

- Senin, 17 Mei 2021 | 10:19 WIB
Miliarder asal Jepang, Yusaku Maezawa (photo/REUTERS/File Photo)
Miliarder asal Jepang, Yusaku Maezawa (photo/REUTERS/File Photo)

Salah satu miliarder asal Jepang yaitu Yusaku Maezawa diketahui akan mengabulkan impiannya sendiri untuk pergi ke luar angkasa. Diketahui Maezawa saat ini telah memesan 'tiket' untuk berkunjung ke International Space Station (ISS) pada akhir tahun nanti.

Diketahui bahwa perjalanan Maezawa ke ISS ini tidak akan menggunakan roket dan kapsul besutan SpaceX ataupun Blue Origin, melainkan roket Soyuz MS-20.

Disebutkan roket Soyuz MS-20 ini bakal meluncur dari kosmodrom Baikonur di Kazakhstan pada tanggal 8 Desember 2021 mendatang, dimana Maezawa beserta asistennya akan meluncur ke luar angkasa.

Maezawa yang memang sangat suka dengan luar angkasa ini ingin merasakan bagaimana kehidupan di luar angkasa sehingga ia memutuskan untuk mencari tahu hal tersebut dengan mencobanya sendiri selama 12 hari di ISS.

Nantinya seluruh aktivitas yang dilakukan oleh Maezawa di luar angkasa akan dijadikan dokumentasi yang nantinya ditayangkan ke publik.

Namun sebelum melakukan hal ini, Maezawa harus melakukan pelatihan pada bulan Juni nanti agar ia bisa terbiasa dengan seluruh proses mulai dari peluncuran, hingga ketika sampai ke ISS dan kembali lagi ke Bumi.

Sebenarnya ini bukan pertama kalinya roket Soyuz mengantar wisatawan ke luar angkasa, pada tahun 2009 lalu mereka juga telah membawa pendiri dari Cirque du Soleil, Guy Laliberte ke luar angkasa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X