Resmi Diumumkan, Ini Fitur Baru Yang Hadir di MIUI 11

- Kamis, 17 Oktober 2019 | 09:52 WIB
photo/YouTube/Xiaomi
photo/YouTube/Xiaomi

Xiaomi baru saja mengumumkan kehadiran MIUI 11 secara global. Diketahui bahwa sistem operasi berbasis Android 10 tersebut hadir dengan beberapa fitur baru yang tentunya sangat berguna untuk para pengguna smartphone Xiaomi dan juga Redmi.

MIUI 11 sendiri diketahui hadir dengan tampilan antar muka yang lebih minimalis. Xiaomi diketahui menghilangkan beberapa elemen di user interface miliknya demi membuat para pengguna nyaman dengan sistem operasi tersebut.

Kemudian terdapat fitur Always On Display yang bisa dibilang mirip dengan yang dimiliki oleh Samsung. Namun fitur tersebut hanya dapat digunakan untuk perangkat Xiaomi yang memiliki layar berjenis OLED saja.


Selain itu kini Xiaomi juga telah memberikan dukungan Dynamic Video Wallpaper sehingga pengguna bisa memasang video untuk dijadikan sebagai wallpaper smartphone.

-
photo/Xiaomi

Untuk fitur aplikasi, Xiaomi diketahui menghadirkan aplikasi kalkulator baru yang sudah mendukung pop-up sehingga para pengguna dapat dengan mudah menggunakan kalkulator tanpa harus membuka aplikasinya dulu.

Fitur-fitur lain yang dihadirkan oleh Xiaomi antara lain adalah Mint Keyboard, Natural Sound, Wireless Print, Dual Clock, New Game Turbo, Nature Alarm, Mi Share, dan masih banyak lagi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X