Samsung Donasikan Ponsel dan Tablet untuk Pasien Virus Corona

- Sabtu, 4 April 2020 | 09:46 WIB
Seorang pria sedang menggunakan perangkat Samsung (photo/REUTERS/Kim Hong-Ji)
Seorang pria sedang menggunakan perangkat Samsung (photo/REUTERS/Kim Hong-Ji)

Beberapa perusahaan teknologi besar seperti Google, Microsoft, hingga Facebook kini menyumbangkan uang untuk mencegah penyebaran virus corona. Salah satu perusahaan teknologi terkenal asal Korsel, Samsung pun juga tidak ingin kalah.

Diketahui bahwa Samsung baru-baru ini telah memberi ponsel, tablet, dan juga masker untuk pasien virus corona (COVID-19) yang kini sedang menjalani tahap karantina.

Jumlah total yang disumbangkan oleh Samsung adalah senilai US$29 juta atau setara dengan Rp480 miliar. Nantinya donasi tersebut akan diberikan ke pihak pemerintah dan komunitas lokal di Korea Selatan.

"Kami menyumbangkan ponsel untuk pasien dalam masa karantina untuk membantu mereka berhubungan dengan keluarga atau teman, serta beberapa air purifier untuk rumah sakit dan juga pusat karantina," tulis Samsung melalui keterangan resminya.

"Kami juga menyumbangkan tablet kepada institusi pendidikan agar siswa dapat belajar meskipun tak berada di ruang kelas," lanjut Samsung.

Saat ini Samsung juga tengah berusaha untuk membuat masker mereka sendiri dan akan mendonasikannya ke beberapa rumah sakit yang membutuhkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X