Samsung Galaxy Buds Pro Diumumkan, Hadir dengan Fitur ANC yang Lebih Pintar

- Jumat, 15 Januari 2021 | 09:29 WIB
Tampilan earbuds wireless Samsung Galaxy Buds Pro (photo/Samsung)
Tampilan earbuds wireless Samsung Galaxy Buds Pro (photo/Samsung)

Tidak hanya mengumumkan kehadiran 3 smartphone Galaxy S terbarunya, Samsung melalui event bertajuk Galaxy Unpacked malam hari kemarin mengumumkan earbuds wireless terbarunya yang hadir dengan nama Galaxy Buds Pro.

Galaxy Buds Pro sendiri hadir sebagai earbuds wireless terbaru dari Samsung yang memiliki fitur lebih banyak dari Galaxy Buds+. Pasalnya kualitas audio, daya tahan, hingga desain earbuds ini mendapatkan peningkatan.

Disebutkan bahwa perangkat ini dibekali dengan woofer sebesar 11mm dan 6,5mm tweeters untuk menghasilkan suara yang lebih dalam dan jernih.

-
Tampilan earbuds wireless Samsung Galaxy Buds Pro (photo/Samsung via. GSMArena)

Menjadi earbuds wireless kelas premium, tentu fitur seperti Active Noise Cancellation (ANC) turut hadir di Galaxy Buds Pro. Bahkan Samsung mengklaim bahwa fitur ANC di Galaxy Buds Pro ini jauh lebih pintar dan dapat memblokir 99% suara bising di lingkungan.

Pengguna nantinya dapat mengaktifkan fitur ANC ini hingga lebih dari 20 dB tergantung seberapa jelas suara lingkungan sekitar yang ingin diredam oleh pengguna.


Hadir dengan baterai berkapasitas 61 mAh di setiap buds-nya, Samsung mengatakan bahwa Galaxy Buds Pro dalam bertahan hingga 5 jam non-stop dengan fitur ANC yang diaktifkan. Untuk case-nya sendiri juga hadir dengan baterai 472 mAh yang memberikan daya tahan lebih lama hingga 28 jam.

Tersedia dalam tiga varian warna yaitu Phantom Silver, Phantom Violet, dan Phantom Black, Galaxy Buds Pro dibanderol dengan harga Rp2,8 jutaan di AS. Apakah kalian tertarik untuk membelinya?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X