Raih Emas di SEA Games 2023, Rizky Juniansyah Latihan di Sasana Pribadi Gak Berstandar

- Selasa, 23 Mei 2023 | 21:08 WIB
Rizky Juniansyah berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 meski hanya berlatih di sasana pribadi. (Z Creators/Mamo Erfanto)
Rizky Juniansyah berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 meski hanya berlatih di sasana pribadi. (Z Creators/Mamo Erfanto)

Meski berlatih di sasana pribadi dengan fasilitas alakadarnya, atlet angkat besi, Rizky Juniansyah asal Kota Serang-Banten, mampu meraih mendali emas pada SEA Games 2023 di  kelas 73kg. Hal tersebut di sampaikan sang atlet saat menerima undangan Walikota Serang, usai tiba di di tanah air.

Rizky Juniansyah mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kota Serang, dengan dijanjikan mendapat fasilitas sasana latihan baru, mengingat selama ini berlatih di sasana milik pribadi yang tak memenuhi standar nasional.

"Kami akan fasilitasi sasana barunya, melalui Dispora nanti akan di anggarkan," jelas Walikota Serang, Safrudin, usai menemui sang atlet Senin (22/5/2023).

-
Rizky Juniansyah berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 meski hanya berlatih di sasana pribadi. (Z Creators/Mamo Erfanto)

Baca Juga: Pebasket Putri Ini 'Gemes' Indonesia Raih Emas SEA Games tapi Tak Punya Kompetisi

Safrudin menyampaikan, prestasi yang di raih Rizki di SEA Games 2023 merupakan suatu kebanggan bagi KIota Serang dan Indonesia. Maka dari itu, pihak Pemerintah Kota Serang melalui Dispora, akan memfasilitasi sasana latihan untuk mempertahankan prestasi yang telah diperoleh.

Sementara itu,  Rizki juniansyah menceritakan bahwa selama ini berlatih dengan fasilitas pribadi dengan keterbatasan sarana.

"Yang belum tau sasana saya, ayo temen temen media main. Nanti bisa lihat sendiri fasilitas pribadi yang saya miliki memang  masih jauh dari kata standar nasional," kata Rizky.

-
Rizky Juniansyah berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 meski hanya berlatih di sasana pribadi. (Z Creators/Mamo Erfanto)

Baca Juga: Potret Yazid Hanif Peraih Medali Emas Pencak Silat di Kirab Juara SEA Games 2023

Lebih lanjut, dirinya mengucapkan terimakasih atas apresiasi yang di berikan Pemerintah Kota Serang. Dia pun berharap sasana yang baru dengan standar nasional segera terwujud, agar prosi latihannya bisa menyamai atlet-atlet dunia.

Rizky menambahkan, alat latihan standar nasional dibutuhkan mengingat dalam waktu dekat, dirinya akan mengikuti ajang pra qualifikasi Olimpiade di Kuba.

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone. Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

X