Tersingkir di Babak Pertama Indonesia Masters, Anthony Ginting Akui Main Kurang Sabar

- Rabu, 17 November 2021 | 18:16 WIB
Anthony Sinisuka Ginting tersingkir di babak pertama Indonesia Masters 2021 (Humas PBSI)
Anthony Sinisuka Ginting tersingkir di babak pertama Indonesia Masters 2021 (Humas PBSI)

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di luar dugaan tersingkir di babak pertama turnamen bulutangkis Indonesia Masters 2021. Peraih perunggu Olimpiade Tokyo ini dijegal peman muda asal Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Dalam pertandingan yang digelar di Bali International Centre & The Westin Resort, Rabu (17/11/2021) malam, Ginting kalah dengan skor 19-21, 21-14, 21-13 dalam waktu 66 menit.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021: Momota Waspadai Anthony Ginting dan Jonatan Christie di Bali

Selepas pertandingan, Ginting merasa kalau dalam pertandingan tersebut dirinya bermain kurang sabar dan akhirnya kalah dalam pertarungan tiga gim.

"Pertama-tama saya bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan tanpa ada cedera. Hari ini saya banyak membuat kesalahan sendiri. Mungkin saya rasa bermain kurang sabar," ungkap Ginting dalam rilis resmi PBSI.

Ginting mengaku kalau sebetulnya dengan status juara bertahan yang disandangnya, tidak membuat dirinya merasa terbebani.

Dirinya justru merasa kalau pertandingan kali ini dirinya bermain kurang lepas, sehingga  sering banyak melakukan kesalahan sendiri.

"Saya tidak merasa terbebani dengan status juara bertahan. Dari pertandingan ke pertandingan ini saya kembali lagi dari nol," sebut Ginting.

“Saya rasa masalah shuttlecock, lawan juga merasakan hal yang sama. Mungkin selain adaptasi lapangan lebih ke strategi, musuh main bermain seperti apa, harus sabar strategi apa yang harus pas,” tambah Ginting.

Kemenangan ini membuat Kunlavut di babak kedua akan menghadapi pemenang laga antara Shesar Hiren Rhustavito dan Sai Praneeth B dari India. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X