Thailand Masters 2020: Gregoria Tersingkir, Tunggal Putri Tak Bersisa

- Jumat, 24 Januari 2020 | 15:20 WIB
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, tersingkir dari turnamen Thailand Masters 2020. (Dok. PBSI)
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, tersingkir dari turnamen Thailand Masters 2020. (Dok. PBSI)

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, gagal lolos ke semifinal Thailand Masters 2020. Dia kalah dua gim langsung dari pebulutangkis Jepang, Akane Yamaguchi, Jumat (24/1/2020).

Pada gim pertama, pertandingan berlangsung sengit. Sempat unggul, Gregoria justru menelan hasil pahit. Dia menyerah dengan skort tipis 23-25.

"Saya bermain lebih sabar, tetapi beberapa poin saya kurang fokus menahan diri," ujar Gregoria selepas pertandingan, seperti dalam situs resmi PBSI.

Pada gim kedua, permainan Gregoria Mariska makin tak berkembang. Dia tak lepas karena tertekan setelah kalah pada gim pertama. 

Awalnya berjalan baik untuk pemain berusia 20 tahun tersebut. Dia sempat unggul 4-1. Namun, Gregoria tak mampu melanjutkan momentum dan kalah 14-21.

"Saya kurang lepas dan leluasa. Mentalnya kurang kuat untuk keluar dari tekanan," tuturnya.

Dengan hasil ini, Indonesia tak menyisakan wakil di nomor tunggal putri. Sebelumnya, Ruselli Hartawan dan Fitriani sudah lebih dulu tersingkir dari Thailand Masters 2020.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X