Resmi Lamar Kekasih, Aprilio Manganang Pernah Bersinar sebagai Pevoli Putri Indonesia

- Senin, 24 Januari 2022 | 16:45 WIB
Aprilio Manganang lamar kekasih (kiri), Aprilia Manganang semasa menjadi pevoli putri Indonesia (kanan). (Instagram/@manganang92/Wikipedia)
Aprilio Manganang lamar kekasih (kiri), Aprilia Manganang semasa menjadi pevoli putri Indonesia (kanan). (Instagram/@manganang92/Wikipedia)

Mantan pevoli putri Indonesia, Aprilio Manganang atau yang dulu dikenal dengan nama Aprilia Manganang resmi melamar kekasihnya,Claudia pada Sabtu (22/1/2022). 

Kabar bahagia itu diketahui berdasarkan unggahan akun Instagram pribadi Manganang. Dalam foto yang dibagikan, Manganang dan Claudya terlihat kompak mengenakan baju batik bernuansa cokelat.

"Tidak ada kata lain selain mengucap syukur atas semua perjalanan hidup yang Tuhan Yesus berikan dan ahkirnya bisa menemukan orang yang tepat yang bisa menerima semua ketidaksempurnaan untuk dijadikan sempurna dan indah.. thanks and love you so much sayang," tulis Manganang dalam keterangan foto, Minggu (23/1/2022).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Lirpa (@manganang92)

Manganang telah pensiun dari dunia voli pada September 2020 di usia 28 tahun lalu berkomitmen pada Korps Wanita TNI Angkatan Darat (Kowad) sebelum berganti status menjadi laki-laki.

Pada tahun 2021 lalu, sosok Manganang mencuri perhatian karena kelainan langka medis yang dideritanya yakni hipospadia. Mantan atlet voli putri itu dulu diidentifikasi sebagai wanita, tapi sejatinya ia adalah laki-laki tulen.

Hipospadia sendiri merupakan kondisi kelainan bawaan lahir yang menyebabkan letak lubang kencing (uretra) laki-laki tidak pada posisi yang seharusnya. Normalnya lubang kencing berada di ujung alat kelamin pria (penis). Namun bayi yang lahir dengan kondisi hipospadia memiliki lubang kencing yang terletak di bawah penis.

Baca Juga: Pebalap F1 untuk GP Australia Diwajibkan Vaksin!

Alhasil pada Februari 2021, Manganang mengubah identitasnya menjadi laki-laki seutuhnya berkat bantuan medis dari TNI dan disahkan oleh Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa.

Sebelum menjadi laki-laki seutuhnya dan berani melamar kekasihnya, Manganang pernah bersinar sebagai pevoli nasional. Sosok kelahiran Wawalintouan, Minahasa, Sulawesi Utara, 27 April 1992 itu memulai karir profesional volinya saat bergabung dengan tim Alco Bandung pada tahun 2011.

Kemudian, ia berpindah ke BNI 46, Manokwari Valeria, hingga akhirnya memperkuat Jakarta Elektrik PLN yang suskes memenangkan ajang Pertamina Proliga 2015 dan 2016.

Dihimpun dari Wikipedia, Manganang yang dikenal dengan lompatan vertikal dan serangan kuat pernah menerima penghargaan di turnamen yang berbasis di Vietnam bernama Piala Voli Wanita Internasional VTV. Dia pun turut bermain sebagai pemain impor di Thailand untuk Supreme Volley Club dan memenangkan kejuaraan serta penghargaan Pemain Paling Berharga.

Selain itu, Manganang juga tercatat membela timnas voli putri Indonesia dan mempersembahkan medali perak di SEA Games 2017, perunggu di SEA Games 2013 dan 2017.

Setelah pensiun dari olahraga voli yang membesarkan namanya dan menemukan jati dirinya sebagai lelaki, Aprilio Manganang terlihat makin gagah sebagai anggota TNI. Bahkan kini ia siap melangkah ke jenjang yang lebih serius bersama wanita pujaan hatinya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X