The Daddies Sukses Cetak Hattrik Juara Dunia Bulutangkis

- Senin, 26 Agustus 2019 | 09:30 WIB
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan berpose di podium dengan medali emasnya / Reuters / Vincent Kessler
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan berpose di podium dengan medali emasnya / Reuters / Vincent Kessler

Setelah tahun lalu Indonesia tidak memiliki juara dunia bulutangkis, tahun ini nomor ganda putra menyumbangkan gelar juara dunia bulutangkis 2019 lewat pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Di partai final, Hendra/Ahsan menundukan pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam rubber game 25-23, 9-21, 21-15 dalam waktu 62 menit. Keberhasilan ini menghantarkan The Daddies, julukan Hendra/Ahsan mencetak hattrik juara dunia.

"Saya tidak menyangka bisa mejuarai All England Open dan Kejuaraan Dunia pada 2019," kata Hendra

-
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan berpose di podium dengan medali emasnya / Reuters / Vincent Kessler

Melongok kebelakang, kali pertama The Daddies menjadi juara dunia dalam gelaran Kejuaraan Dunia Bulutangkis tahun 2013 di Guangzhou, Tiongkok. Di partai final mereka mengalahkan pasangan Denmark Mathias Boe/Carsten Morgensen 21-13, 23-21.

Di tahun 2015 The Daddies kembali menjadi juara dunia Kejuaraan Dunia Bulutangkis tahun 2015 di Jakarta. Di partai final mereka mengalahkan pasangan Tiongkok Liu Xiaolong/Qiu Zihan 21-17, 21-14.

Untuk Hendra sendiri, ini merupakan ke-empat kalinya dia naik podium juara. Hendra untuk kali pertama menjadi kampiun ajang ini pada tahun 2007 ketika masih berpasangan dengan Markis Kido. 

Itu artinya, Hendra termasuk ganda putra paling sukses dalam Kejuaraan Dunia Badminton. Dia menyamai presitasi pasangan China, Cai Yun/Fu Haifeng, yang empat kali jadi juara ajang tersebut (2006, 2009, 2010, 2011).

Gelar Kejuaraan Dunia 2019 ini pun turut melengkapi kiprah Ahsan/Hendra sejak awal tahun. Sebelumnya, mereka juga menjuarai turnamen lain yang tak kalah bergengsi, yaitu All England Open 2019, pada Maret lalu. Ahsan/Hendra juga merebut titel New Zealand Open 2019.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X