Dapat Komentar Bernada Seksis, Emma Raducanu Dapat Dukungan

- Selasa, 9 November 2021 | 12:19 WIB
Emma Raducanu saat berlaga di Transylvania Open 2021 (REUTERS/Stoyan Nenov)
Emma Raducanu saat berlaga di Transylvania Open 2021 (REUTERS/Stoyan Nenov)

Petenis putri Inggris, Emma Raducanu, mendapatkan komentar seksis dari pelatih rugby Inggris, Eddie Jones. Jones pun mendapatkan kecaman karena komentarnya tersebut.

Eddi Jones sebelumnya sempat memberikan pernyataan jika penampilan Raducanu di lapangan terpengaruh dengan berbagai aktivitasnya di luar lapangan usai menjadi juara AS Terbuka pada September lalu.

Baca Juga: Miliki Paras Cantik, Latihan Petenis Emma Raducanu Tetap Berjalan

Jones mencoba menggunakan 'pengaruh' iklan yang membuat penampilan Raducanu terganggu sebagai peringatan untuk bintang rugby Inggris, Marcus Smith. Komentar tersebut mendapatkan banyak kritik terutama di medi sosial, terutama dari mantan pemain rugby nomo satu Inggris, Jo Durie.

"Tidak ada yang pernah mengeluh tentang pria yang pergi ke pesta tapi selalu ada sesuatu yang dilemparkan pada wanita," ujar Durie seperti dilansir dari Sun Sport.

 “Emma bukan perempuan. Dia seorang wanita berusia 18 tahun.

“Sayangnya, ketika Anda setenar ini, semua orang suka memiliki pendapat mereka tentang Anda."

Meski tak mengenal Emma Raducanu dengan baik, Durie menganggap petenis berdarah Inggris-Kanada itu akan melakukan tanggung jawabnya dengan baik. Ia juga menyebut atlet top dunia seperti Cristiano Ronaldo dan Serena Williams dapat mengimbangi pekerjaan di dalam dan luar lapangan dengan baik, begitu pula Raducanu.

"Dia hanya perlu bermain setidaknya selama satu musim dan membiasakan diri dengan kehidupan di Tur sebelum ada yang mengharapkan hal lain darinya," beber Durie.

Selain kontra, ternyata ada juga yang pro pada pendapat Jones mengenai Raducanu. Bintang rugby Inggris yang sudah pensiun, James Haskell menilai komentar Jones sama sekali tak mengandung unsur seksisme.

“Di mana seksisme? Anda mengatakan itu seksis untuk memperkeruh keadaan." beber Haskell.

“Dia adalah contoh paling relevan dari seorang atlet saat ini. Jenis kelamin tidak relevan," bebernya.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X