Piala Davis: Indonesia Makin Tertinggal dari Selandia Baru

- Sabtu, 14 September 2019 | 16:24 WIB
Petenis Indonesia David Agung Susanto. (Antara/Hafidz Mubarak A)
Petenis Indonesia David Agung Susanto. (Antara/Hafidz Mubarak A)

Indonesia semakin tertinggal dari Selandia Baru pada ajang Piala Davis Grup II Zona Asia/Oceania. Merah Putih tertinggal 0-2.

Setelah Mochamad Rifqi Fitriadi kalah pada pertandingan pertama, giliran David Agung Susanto yang menyerah dari wakil Selandia Baru. 

David Susanto takluk 6-3, 4-6, 0-6 dari Rheet Purcell saat kedua pemain bertanding di Centre Court Tennis Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu (14/9).

David sebenarnya tampil apik pada gim pertama. Namun, performanya justru melorot di dua gim selanjutnya. Dia mengakui hilang fokus saat dalam keadaan memimpin. 

"Jujur saya juga bingung sendiri. Mungkin karena saya sedikit tidak fokus," kata David pada konferensi pers setelah pertandingan.

David mengaku sudah berusaha keras untuk tetap tampil ciamik, tetapi dia merasa terburu-buru untuk mencuri poin. 

Kapten tim Indonesia, Febi Widhiyanto, mencoba menganalisis kekalahan dua pemainnya. Faktor pengalaman dinilai jadi penyebab.

"Pada saat posisi mereka (Selandia Baru) ketinggalan, mereka akan fight terus. Giliran anak-anak kita kena posisi seperti itu, mereka lose control dan drop banget," tutur Febi.

Pemain Indonesia masih bisa membalas kekalahan pada Minggu (15/9). David akan bersua dengan Ajeet Rai, petenis yang mengalahkan Rifqi. Sedangkan Rifqi bertemu dengan Purcel.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X