Atlet Australia Dikecam Setelah Meninggalkan Asrama Olimpiade dalam Keadaan Berantakan

- Kamis, 5 Agustus 2021 | 11:59 WIB
Kamar atlet Olimpiade Tokyo. (REUTERS/POOL New)
Kamar atlet Olimpiade Tokyo. (REUTERS/POOL New)

Beberapa atlet Australia dari tim rugby dan dayung putra mendapat kecaman setelah kabar bahwa mereka meninggalkan kamar asrama di Desa Olimpiade Tokyo dalam keadaan berantakan.

Prilaku para atlet telah dilaporkan kepada pihak berwenang.

Dilansir ABC10, kerusakan yang dilakukan para atlet termasuk tempat tidur rusak, lubang di dinding, serta muntah para atlet berserakan.

Dilaporkan juga tim dayung putra Australia bersama dengan anggota Rugby Australia telah menyelesaikan pertandingan di Olimpiade, mabuk dan merusak kamar mereka.

Maskot tim Australia, yang merupakan emu dan kanguru seukuran manusia, juga telah menghilang, tapi kemudian ditemukan di daerah tempat anggota tim Jerman.

Komite Olimpiade Australia tidak senang dengan perilaku beberapa atlet mereka yang dilaporkan merusak tempat tidur dan membuat lubang di dinding akomodasi mereka di Olimpiade Tokyo. 

Baca juga: KPI Dapat Protes dari Ibu-ibu, Minta Pemain Voli Berbikini di Olimpiade Tokyo Diblur

Ian Chesterman, ketua Tim Australia membela para atlet dengan mengatakan bahwa tidak ada tindakan disipliner lebih lanjut yang direncanakan setelah permintaan maaf dikeluarkan oleh para atlet yang terlibat.

Chesterman menolak tuduhan bahwa kamar-kamar dibiarkan dalam keadaan yang mengerikan.

"Kamar-kamar itu tidak sepenuhnya dihancurkan dengan cara apa pun," katanya dikutip dari ABC10.

Rugby Australia juga dilaporkan telah meluncurkan penyelidikannya sendiri untuk mengklarifikasi apa yang telah terjadi.

Komite Olimpiade Australia mengatakan kedua tim yang diduga terlibat mengeluarkan permintaan maaf, dan tidak ada tindakan disipliner lebih lanjut yang diharapkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X