Dikalahkan Jonatan Christie di Piala Thomas, Media Malaysia: Ng Tze Yong Bisa Juara Dunia

- Sabtu, 16 Oktober 2021 | 12:43 WIB
Tunggal putra Malaysia Ng Tze Yong (bharian)
Tunggal putra Malaysia Ng Tze Yong (bharian)

Tunggal putra Malaysia Ng Tze Yong mencuri perhatian usai dikalahkan Jonatan Christie di babak perempatfinal Piala Thomas 2020. Media Malaysia bahkan menyebut jika Ng Tze Yong berpotensi menjadi juara dunia.

Dilansir dari media Malaysia, Bharian, bintang muda Malaysia, Ng Tze Yong yang turun sebagai tunggal kedua ini membuktikan potensinya menjadi juara dunia saat ia melakoni laga sengit melawan Jonathan Christie sebelum kalah 21-14, 19-21, 16-21.

Baca Juga: Momen Selebrasi Emosional Marcus/Kevin Usai Bikin Wakil Malaysia Mati Kutu di Piala Thomas

Pemain berusia 21 tahun yang menempati peringkat 82 dunia itu mengaku mendapat pengalaman berharga dalam penampilan perdananya di ajang Piala Sudirman di Vantaa, Finlandia, dua pekan lalu dan Piala Thomas di Aarhus.

Ia mengatakan, fokus utamanya setelah ini adalah meningkatkan posisi rangkingnya menjadi kelompok 20 terbaik dunia.

“Selama kompetisi Piala Sudirman, saya sedikit gugup karena ini adalah turnamen tim besar pertama saya tetapi di Piala Thomas saya lebih tenang. Saya hanya berpikir untuk memberikan yang terbaik ketika harus bermain," ujar Ng Tze Yong.

“Saya yakin pengalaman yang didapat di dua turnamen ini akan membantu saya untuk terus meningkatkan performa saya, terutama untuk menaikkan peringkat dunia saya,” tambahnya.

Tze Yong yang berasal dari Johor akan mengalihkan fokusnya menghadapi Czech Open International Series di Brno pada 21-24 Oktober.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X