Balapan F1 GP Monako Batal, Belanda dan Spanyol Ditunda

- Jumat, 20 Maret 2020 | 01:39 WIB
Balapan Formula 1 GP Monako batal digelar karena pandemi global virus corona. (Dok. Formula 1)
Balapan Formula 1 GP Monako batal digelar karena pandemi global virus corona. (Dok. Formula 1)

Pandemi global virus corona memaksa penyelenggara balapan Formula 1 musim 2020 mengubah jadwal balap mereka. Bahkan, balapan di Monako resmi dibatalkan.

Ini untuk pertama kalinya sejak 1954 jalanan di Monako tak akan menggelar balapan F1. Hal ini diumumkan secara resmi Otoritas Otomotif Monako (ACM).

Banyak faktor yang menjadi alasan. Virus corona menjadi faktor utama kenapa ACM memilih untuk membatalkan balapan, bukan menundanya.

"Situasinya tak dapat dipertahankan lagi," demikian pernyataan ACO seperti dikutip situs resmi F1.

Monako mengikuti jejak Australia yang sebelumnya juga membatalkan balapan setelah McLaren menarik diri karena salah satu krunya positif virus corona. Padahal saat itu, semua tim dan pembalap sudah tiba di Australia.

Sementara itu, F1 mengumumkan balapan GP Belanda (1-3 Mei) dan Spanyol (8-10) ditunda dari jadwal semula. Sebelumnya, balapan F1 GP Tiongkok, Bahrain dan Vietnam juga ditunda.

"Formula 1, FIA dan promotor telah mengambil keputusan ini untuk memastikan kesehatan dan keselamatan pembalap dan penggemar, yang tetap jadi perhatian utama kami," pernyataan resmi F1.

Pihak terkait kini tengah mempelajari kemungkinan tanggal alternatif untuk balapan Belanda dan Spanyol di akhir tahun. Penyelenggara Formula 1 masih akan terus memantau situasi yang ada terkait pandemi global virus corona. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X