Eko Yuli Raih Emas, Indonesia Masuk 3 Besar Klasemen Medali SEA Games

- Senin, 2 Desember 2019 | 13:49 WIB
Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, meraih medali emas SEA Games 2019. (Antara/Sigid Kurniawan)
Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, meraih medali emas SEA Games 2019. (Antara/Sigid Kurniawan)

Cabang olahraga angkat besi kembali menyumbang medali emas untuk Indonesia pada ajang SEA Games 2019. Kali ini medali emas dipersembahkan lifter andalan, Eko Yuli Irawan.

Eko Yuli menjadi yang terbaik di nomor -61 kilogram (kg) putra yang berlangsung Senin (2/12). Dia sukses mengangkat beban seberat 309 kg. 

Pada angkatan snatch, Eko Yuli sukses mengangkat beban 140 kg. Sementara pada clean and jerk, dia mampu mengangkat beban seberat 169 kg.

Eko Yuli mengalahkan lifter Vietnam Thach Kim yang merebut medali perak. Sedangkan medali perunggu direbut wakil Malaysia Bidin Muhammad Aznil.

Ini merupakan medali emas kedua yang dipersembahkan cabor angkat besi. Sebelumnya, Windy cantika Aisah menjadi yang terbaik di nomor 49 kg putri.

Dengan tambahan emas dari Eko Yuli, Kontingen Indonesia kini bertengger di posisi tiga klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2019. Merah Putih sudah mengoleksi enam medali emas, delapan perak dan tujuh perunggu. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X