Usai Tanding dengan 18 Pebulu Tangkis Ternama, Greysia Polii Resmi Pensiun

- Minggu, 12 Juni 2022 | 12:40 WIB
Greysia Polii. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)
Greysia Polii. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Sebelum resmi gantung raket, Greysia Polii merayakan perpisahannya sebagai atlet bulu tangkis dengan menggelar sebuah pertandingan eksibisi yang diramaikan 18 atlet ternama di Istora Senayan Jakarta, Minggu (12/6/2022).

Dalam acara bertajuk "Greysia Polii: Testimonial Day", pebulu tangkis yang mengakhiri statusnya sebagai atlet di usia 34 tahun ini menyempatkan beraksi untuk terakhir kalinya dalam pertandingan amal. Dana yang terkumpul dari kegiatan ini disumbangkan kepada dua yayasan kemanusiaan.

Laporan melansir Antara, Acara perpisahan Greysia diawali dengan penampilan penyanyi Raisa yang membawakan tiga buah lagu pembuka,  dilanjutkan dengan pidato sambutan oleh Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna dan Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali.

Tak lama kemudian, pertandingan pun dimulai dengan menyajikan tiga gim dengan format berbeda. Pada gim pertama dimainkan 3vs3 antara Tim A dan Tim B yang masing-masing mengenakan kaos berwarna putih dan hitam.

Tim A diisi oleh Greysia Polii/Anthony Sinisuka Ginting/Hendra Setiawan, sedangkan tim B diwakili Jonatan Christie/Wang Chi Lin/Tai Tzu Ying.

Baca juga: Gultik Hanamasa Paling Populer di Blok M, Sekali Makan Bisa Nambah Sampai 4 Porsi!

Permainan kedua tim berlangsung seru dan sesekali diwarnai aksi menghibur yang dilakukan oleh peserta, misalnya saat Jonatan keluar lapangan untuk sekedar bersandar di tiang kursi wasit atau Tzu Ying yang melakukan pengembalian dengan posisi jongkok di depan net.

Skor gim ini pun dibuat pendek hanya dengan memainkan 11 poin maksimal. Tim A pun mengakhiri permainan lawannya dengan skor 11-8.

Gim kedua, giliran Greysia debut berpasangan dengan atlet Jepang Yuta Watanabe di nomor ganda campuran. Pasangan Greysia/Yuta menghadapi Wang Yi Lyu/Sapsiree Taerattanachai.

Meski hadir dengan formasi ganda campuran, namun gim kali ini juga tak kalah seru dan mengundang gemuruh penonton yang menyaksikan. Meski pertandingan santai, namun Yuta pada awal gim terlihat begitu semangat melesatkan smes dan teknik umpan-umpan menyilang.

Baru pada pertengahan permainan, Yuta mengendurkan aksinya dan lebih banyak menampilkan hiburan lewat lompatan-lompatan yang mengundang decak kagum penonton.

Kali ini, Tim A kembali memenangkan gim atas paduan atlet China dan Thailand itu dengan skor tipis 11-10.

Akhirnya pada gim penutup, Greysia kembali hadir dalam format pertandingan yang lebih ramai dengan 4vs4. Greysia kini berpadu dengan Thinaah Muralitharan/Shin Seung Chan/Jongkolphan Kititharakul, menghadapi wakil tim B Misaki Matsumoto/Huang Dong Ping/Ashwini Ponnappa/Gabriela Stoeva.

Permainan ramai yang dimainkan hanya oleh pebulu tangkis putri ini sayangnya berlangsung tak terlalu lama seperti dua gim sebelumnya, karena skor maksimal hanya dibatasi tujuh poin.

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X