Indonesia Masters Buat Anthony Ginting Lebih Semangat Kejar Olimpiade

- Senin, 20 Januari 2020 | 11:48 WIB
Pebulutangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, membidik tiket Olimpiade. (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)
Pebulutangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, membidik tiket Olimpiade. (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)

Anthony Sinisuka Ginting menjuarai turnamen Indonesia Masters 2020 setelah mengalahkan wakil Denmark, Andres Antonsen, Minggu (19/1/2020). Dia menang dengan skor 17-21, 21-15 dan 21-9.

Pemain kelahiran Cimahi ini mengakui ada banyak hal yang masih harus diperbaiki. Meski demikian, Anthony Ginting merasa puas dengan penampilannya di Indonesia Masters 2020. 

"Saya bisa mengatasi lawan dengan baik. Saya juga bisa keluar dari tekanan," kata Anthony Ginting seperti dilansir situs resmi PBSI.

Gelar Indonesia Masters 2020 sangat berarti buat Anthony Ginting. Apalagi pemain berusia 23 tahun tersebut tengah mengincar tiket menuju Olimpiade 2020 Tokyo. 

"Saya lebih termotivasi, lebih semangat lagi untuk mengejar ke Olimpiade," ujarnya.

Untuk mendapatkan jatah tiket ke Olimpiade, pemain harus menempati rangking delapan dunia. Saat ini, Anthony Ginting berada di posisi ketujuh. 

Namun, Anthony Sinisuka Ginting tak boleh lengah. Pasalnya, penentuan tiket Olimpiade akan berlangsung hingga April 2020. Bisa saja posisinya digeser pemain lain jika tak konsisten.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resmi! Marcus Gideon Putuskan 'Gantung Raket'!

Sabtu, 9 Maret 2024 | 16:05 WIB
X