Semifinal Target Realistis Tunggal Putra di Kejuaraan Dunia 2019

- Senin, 19 Agustus 2019 | 10:30 WIB
Jonatan Christie dipatok mencapai semifinal di Kejuaraan Dunia/Instagram/@jonatanchristieofficial
Jonatan Christie dipatok mencapai semifinal di Kejuaraan Dunia/Instagram/@jonatanchristieofficial

Menghadapi Kejuaraan Dunia 2019, tim tunggal putra Indonesia mematok target untuk mencapai semifinal.

Target ini merupakan target realistis mengingat tunggal putra, baik Jonatan Christie maupun Anthony Sinisuka Ginting berada dalam pool yang sama dan kemungkinan besar bertemu di babak delapan besar.

“Target kalau lihat dari drawingnya memungkinkan untuk ke semifinal. Jadi saya lebih fokus ke semifinal dulu. Keinginan untuk ke final dan juara tentu ada, saya harus optimistis. Tapi saya ingin fokus ke semifinal dulu. Karena kalau mereka lancar, akan bertemu di perempat final,” kata pelatih tunggal putra, Hendry Saputra.

Kans untuk lolos ke final dan menjadi juara dunia tetap terbuka bagi kedua pemain, mengingat Anthony dan Jonatan mempunyai pengalaman menjadi juara di kejuaraan besar seperti saat Anthony menjadi juara China Open 2018 Super 1000 serta Jonatan menjadi juara Asian Games 2018.

Selain Jonatan dan Anthony, Indonesia juga mengirim tunggal putra non Pelatnas, Tommy Sugiarto ke Kejuaraan Dunia 2019.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X