Badai Belum Pasti Berlalu Bagi Golden State Warriors

- Senin, 4 November 2019 | 15:05 WIB
Draymond Green (kiri) dan D'Angelo Russell (kanan). (Instagram/@nbainfo.id)
Draymond Green (kiri) dan D'Angelo Russell (kanan). (Instagram/@nbainfo.id)

Badai sepertinya masih belum berlalu bagi Golden State Warriors pada musim ini.

Setelah serangkaian hasil buruk dan ditambah cedera beberapa pemain penting seperti Stephen Curry dan Klay Thompson, kini Warriors kembali harus menerima kenyataan pahit bahwa pemain kuncinya lagi-lagi harus menepi.

Adalah Draymond Green dan D'Angelo Russell yang kini giliran membuat pusing pelatih kepala Steve Kerr.

Draymond Green menderita cedera robek ligamen jari tangan saat timnya bertanding melawan San Antonio Spurs pada Jumat (1/11).

Kendati cederanya tak terlalu parah, namun Green diprediksi akan absen dalam beberapa pertandingan Warriors.

Sementara itu usai Green cedera, giliran pemain inti lain, D'Angelo Russell yang harus menepi karena menderita cedera ankle.

Cedera yang didapat D'Lo itu juga terjadi saat pertandingan melawan San Antonio Spurs. Sampai sekarang belum dipastikan sampai kapan D'Lo akan absen dari panggung NBA.

Dengan cedera tambahan dua pemain kunci Warriors tersebut, pelatih Steve Kerr kini hanya mengandalkan para pemain mudanya semacam Eric Paschall dan Ky Bowman.

Artikel Menarik Lainnya:

Sofyan Basir Bebas, KPK Ogah Kibarkan Bendera Putih

Teman Ngeteh, Begini Cara Membuat Camilan Labu Kuning Goreng

Kedatangan Menpora ke GBT Disambut Gembok dan Bau Tak Sedap

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X