Pebalap AHM Afridza Munandar Raih Podium ATC Motegi

- Minggu, 20 Oktober 2019 | 05:43 WIB
Pebalap AHM, Afridza Munandar (dok. Astra Honda).
Pebalap AHM, Afridza Munandar (dok. Astra Honda).

Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM), Afridza Munandar menempati peringkat kedua pada balapan pertama Asia Talent Cup (ATC) seri kelima, di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Sabtu (19/10).

Afridza balapan dari posisi kelima. Pada lap-lap awal dia sempat tercecer hingga posisi ke delapan. Namun, perlahan dirinya mulai memperbaiki posisi dan catatan waktunya. 

Memasuki dua lap terakhir, Afridza mengisi posisi tiga terdepan. Persaingan antar-pebalap yang menggunakan Honda NSF250 semakin sengit, 

Rapatnya jarak membuat aksi salip menyalip tidak terhindarkan. Memasuki lap akhir, Afridza berusaha fokus meraih podium hingga menyentuh garis finish di posisi kedua.

"Saya bersyukur dapat mengamankan podium ke-2 hari ini. Hasil yang cukup baik bagi saya untuk menjaga jarak dengan pimpinan klasemen," kata Afridza setelah balapan dalam rilis yang diterima Indozone.

"Balapan yang tidak mudah karena pada awal lap saya tercecer di belakang. Namun, saya berusaha fokus dan tenang hingga mampu finish di posisi ke-2. 

Balapan kedua ATC seri kelima akan kembali digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Minggu (20/10). Balapan itu disiarkan melalui channel YouTube Asia Talent Cup, pukul 08.30 WIB.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X