Duh! Cedera Hamstring Bikin Zohri Mundur dari Semifinal Kejuaraan Indoor di Serbia

- Senin, 21 Maret 2022 | 10:48 WIB
Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri. (ANTARA FOTO/HO-NOC Indonesia/Naif Al-Atas)
Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri. (ANTARA FOTO/HO-NOC Indonesia/Naif Al-Atas)

Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri memutuskan mundur dari semifinal nomor 60m putra Kejuaraan Dunia Atletik Indoor di Beograd, Serbia, Minggu. Mundurnya Zohri karena masalah cedera hamstring.

Sebelumnya, Zohri berhasil mengamankan tempat di semifinal usai finis di posisi ketiga dalam Heat 3 dan berada di urutan kesembilan dari keseluruhan heat dengan mencatatkan waktu 6,58 detik.

Di babak semifinal, Zohri melawan sprinter-sprinter dunia seperti Marvin Bracy dan Christian Coleman dari AS, serta peraih emas Olimpiade Tokyo asal Italia Lamont Marcell Jacobs.

Baca Juga: All England 2022: Jepang Mendominasi dengan Raih Tiga Gelar, Indonesia Cuma Satu

Sayangnya, Zohri tak ikut bertanding karena cedera hamstring. Zohri tak ingin cederanya makin serius, sekaligus menjaga performanya untuk tampil di SEA Games 2022 Vietnam, menurut laporan PASI, Minggu (20/3/2022).

"Tim medis bekerja sama dengan pembinaan dapat menangani cedera ini agar Zohri segera pulih. Kami tahu bahwa sudah beberapa kali Zohri mengalami kasus ini," melansir Antara.

Indonesia berharap Zohri mampu mempersembahkan medali emas dalam SEA Games yang akan digelar pada 12-23 Mei mendatang.

Sprinter kelahiran Nusa Tenggara Barat (NTB) itu akan turun di nomor 100 meter putra, 200 meter, dan estafet 4x100 meter.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X