Insiden Gigit Telinga seperti Mike Tyson Nyaris Terulang Lagi

- Senin, 13 Juni 2022 | 12:20 WIB
 Edgar Berlanga mencoba menggigit lawannya. (Dok. ESPN)
Edgar Berlanga mencoba menggigit lawannya. (Dok. ESPN)

Terjadi insiden menarik pada pertandingan tinju antara Edgar Berlanga melawan Alexis Angulo pada Sabtu (11/6/2022) di acara “State of Boxing", Parade Puerto Rico, New York.

Pada ronde ketujuh, Berlanga nyaris mengulang insiden yang pernah dilakukan petinju legendaris dunia Mike Tyson yakni menggigit telinga lawannya. Berlanga baru berniat menggit Angulo, beruntung wasit langsung memisahkannya.

Mengutip dari ESPN, Berlanga mengungkapkan alasan kenapa ia nyaris menggit lawannya. Rupanya ia kesal karena Angulo terus-terusan mengenai sikunya.

"Saya akan melakukan yang Mike Tyson lakukan. Dia terus melemparkan sikunya dan saya siap untuk menggigitnya seperti Mike Tyson," ungkapnya saat diwawancarai usai pertandingan.

Dalam potongan video pertandingan, terlihat tayangan ulang dalam gerakan lambat Berlanga yang mencoba menggigit Angulo di ronde ketujuh.

Jika gigitan itu benar terjadi, kemungkinan besar Berlangga akan didiskualifikasi dan pertandingan akan dimenangkan oleh Angulo.

"Kamu hampir didiskualifikasi," wartawan ESPN kepada Berlangga.

Edgar Berlanga dinilai  sebagai petinju dengan kekuatan pukulan terbesar sejak Mike Tyson. Dan perlu diketahui, Asosiasi Tinju Dunia atau World Boxing Association (WBA) pernah melarang bertanding petinju kelas berat, Mike Tyson. Hal ini bermula pada 28 Juni 1997 ketika Mike Tyson menggigit telinga Evander Holyfield.

Penulis: Asyila Chairunnisa Haya

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X