Ini Perempuan yang Diidolakan Serena dan Coco

- Jumat, 5 Juli 2019 | 14:06 WIB
Cori Gauff/Twitter @WTA_Insider
Cori Gauff/Twitter @WTA_Insider

Petenis muda fenomenal Cori "Coco" Gauff ternyata punya idola yang sama dengan Serena Williams. Pemain kulit hitam pertama yang menjuarai sebuah turnamen Grand Slam. Siapa dia?

Dinukil dari BBC, Jumat (12/7/2019), petenis kulit berwarna pertama yang menembus dominasi petenis kulit putih dalam tenis internasional itu bernama Althea Gibson.

Prestasinya meliputi; juara French Open 1956,  Wimbledon 1957, dan US Open pada tahun yang sama. Khusus Wimbledon dan US Open, Gibson menjuarainya dua kali.

-
Ratu Elizabeth II saat menyerahkan trofi Wimbledon 1957 kepada Althea Gibson/Twitter @rjcaliente

 

Total dia telah 11 kali menjuarai turnamen seri Grand Slam, meliputi lima gelar tunggal, lima gelar ganda putri, dan satu gelar juara ganda campuran.

Gibson dimasukkan ke International Tennis Hall of Fame dan International Women's Sports Hall of Fame.

"Dia adalah salah satu petenis terbesar yang pernah hidup," kata Bob Ryland, mantan pelatih Venus dan Serena Williams.

Yang harus kamu tau, selain menjalani profesi sebagai petenis, perempuan kelahiran 25 Agustus 1927 ini juga pegolf profesional.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X