Serena Williams Indikasikan Comeback di Wimbledon

- Sabtu, 9 April 2022 | 04:45 WIB
Mantan petenis, Serena Williams. (REUTERS/Sarah Meyssonnier)
Mantan petenis, Serena Williams. (REUTERS/Sarah Meyssonnier)

Mantan petenis nomor satu dunia, Serena Williams mengindikasikan dirinya bisa saja kembali tampil di lapangan untuk berkompetisi di Wimbledon pada Juni mendatang, tepat setahun sejak dia terakhir bermain di tur di Grand Slam yang sama.

Kala itu, Serena Williams menangis karena menahan sakit pada kakinya yang cedera. Ia berjalan tertatih-tatih keluar dari pertandingan babak pertama di Wimbledon.

Williams juga absen Olimpiade di Tokyo dan US Open pada 2021 karena cedera hamstring, serta Australian Open awal tahun ini.

Baca Juga: Korea Open 2022: Jojo dan The Daddies Lolos ke Babak 16 Besar

Nah, baru-baru ini Serena Williams mengisyaratkan comeback ke dunia tenis. Hal itu tampak dari unggahan Instagram Story bersama quarterback NFL Aaron Rodgers, Kamis.

"Kami telah berbicara tentang comeback saya dan dia telah membuat saya bersemangat dan membuat saya siap untuk Wimbledon. Tidak sabar!."

Ketika Rodgers bertanya kepadanya tentang potensi kembali bermain di US Open, dia menambahkan: "Wimbledon sebelum US Open, saya harus bermain Wimbledon terlebih dahulu. Menyenangkan!"

Wimbledon berlangsung dari 27 Juni-10 Juli. Williams telah memenangi turnamen major lapangan rumput itu tujuh kali, dengan kesuksesan terakhirnya pada 2016.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X