Jelang Tampil di MotoGP Aragon, Ini Target Valentino Rossi

- Kamis, 9 September 2021 | 14:29 WIB
Valentino Rossi ungkap targetnya di MotoGP Aragon. (motogp.com)
Valentino Rossi ungkap targetnya di MotoGP Aragon. (motogp.com)

Valentino Rossi mengungapkan target yang ingin dicapainya kala menjalani balapan di MotoGP musim 2021 seri Aragon. Ya, pemilik julukan The Doctor tersebut berharap bisa menunjukkan performa yang kuat dalam balapan di akhir pekan ini.

"Meski pernah beberapa kali naik podium, saya belum pernah menang di sana. Layout trek itu bagus dan cepat, namun berkendara di sana sangat mengecoh," jelas Rossi, seperti dirangkum dari Motorsport Total, Kamis (9/9/2021). 

"Anda harus benar-benar berkendara dengan mulus agar tampil kuat pada akhir balapan. Kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi usai saya absen tahun lalu," sambung pembalap berkebangsaan Italia tersebut.

Rossi pun mengaku optimis mampu tampil mengesankan dalam balapan di MotoGP Aragon. Terlebih, Rossi merasakan performanya kala tampil di MotoGP Inggris cukup baik dan mampu bersaing dengan para pembalap tercepat lainnya.

"Saya merasa nyaman dengan motor kami sepanjang pekan balap di GP Inggris, terutama dalam sesi-sesi latihan, di mana kami mendapatkan ritme terbaik kami musim ini. Saya juga melakukan start dengan baik dalam balapan, di mana saya bertarung dengan para rider tercepat," kata Rossi.

Rossi sendiri memang menjalani kampanyenya di kejuaraan dunia MotoGP 2021 dengan performa yang kurang mengesankan. Bahkan hingga MotoGP 2021 melalui 12 balapan, Rossi belum pernah merasakan podium.

Prestasi terbaik Rossi di MotoGP adalah finis di posisi delapan kala menjalani balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Austria. Rossi pun kini menempati posisi ke-21 pada klasemen sementara MotoGP 2021 dengan koleksi 28 poin.

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X