Pernyataan Resmi Kento Momota Setelah Kecelakaan

- Selasa, 21 Januari 2020 | 11:59 WIB
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan. (REUTERS/Lim Huey)
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan. (REUTERS/Lim Huey)

Kondisi Kento Momota terus membaik setelah mengalami kecelakaan hebat di Malaysia, beberapa waktu lalu. Kini pebulutangkis asal Malaysia diberitakan tak mengalami cedera parah.

Dalam pernyataan resminya, Momota mengucapkan terima kasih atas dukungan yang dia terima. Baik itu dari fans maupun pemerintah Malaysia dan juga Asosiasi Bulutangkis Jepang. 

"Saya membuat Anda khawatir kali ini, tetapi untungnya tak ada masalah yang ditemukan dalam pemeriksaan baru-baru ini," ujar Momota seperti dilansir News Staits Times.

"Sekali lagi, saya mengirimkan doa-doa saya untuk sang pengemudi yang meninggal dalam kecelakaan itu," tambahnya. 

Meski demikian, Momota diragukan akan pulih dalam waktu dekat. Dia diharapkan sudah dalam kondisi fit 100 persen saat Olimpiade Tokyo 2020 berlangsung.

Momota saat ini masih menjalani proses prmilihan. Tunggal putra nomor satu dunia ini berusaha untuk mengembalikan fisik dan pikirannya seperti sedia kala.

"Saya ingin menunjukkan permainan terbaik saya sesegera mungkin, sehingga dapat memberikan kembali kepada mereka yang mendukung saya," tuturnya. 

Seperti diketahui, Kento Momota mengalami kecelakaan di KM 13.7 Jalan Tol Maju Mex Highway pada Senin (13/1/2020) sekitar 4.40 waktu Malaysia. Akibat kecelakaan ini, dia mengalami patah tulang hidung dan pipi. Bibirnya juga mendapat sejumlah jahitan. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X