Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021: Unggulan Teratas Asal Taiwan Maju ke Perempat Final

- Kamis, 16 Desember 2021 | 19:32 WIB
Tai Tzu Ying , tunggal putri unggulan teratas asal Taiwan (Instagram/@tai_tzuying)
Tai Tzu Ying , tunggal putri unggulan teratas asal Taiwan (Instagram/@tai_tzuying)

Tai Tzu Ying, tunggal putri unggulan teratas asal Taiwan maju ke babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 alias World Championship BWF usai mengalahkan wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour di babak 16 besar, Kamis (16/12/2021).

Tzu Ying mencetak kemenangan kelimanya atas Gilmour dengan skor 21-10, 19-21, 21-11 dalam laga selama 48 menit.

Pada gim pertama, Tzu Ying langsung memberikan tekanan pada pebulu tangkis peringkat ke-21 itu dan tak menghadapi kendala berarti untuk mengemas keunggulan. Tzu Ying bermain solid dan jarang melakukan kesalahan sehingga bisa dengan mudah unggul atas lawannya.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021: Satu-satunya Wakil Indonesia Kandas di Tangan Jerman

Sementara di gim kedua, Gilmour mengubah strateginya dengan bermain lebih sabar mengikuti pola Tzu Ying di gim pembuka. Perubahan ini menguntungkan Gilmour, dan meski sempat tertinggal 2-6, namun akhirnya ia bisa membalap dan unggul 14-8.

Gilmour tak bisa berkutik meladeni permainan Tzu Ying yang kembali menekan di gim ketiga, dan perolehan poinnya juga terbantu akibat kesalahan pengembalian yang dilakukan lawannya.

Hasil tersebut membuat Gilmour harus mengakui keunggulan Tzu Ying yang menyapu bersih seluruh kemenangan di 5 pertemuan keduanya.

Di babak perempat final nanti, Tzu Ying akan bertemu pebulutangkis India, Pusarla V Sindhu yang menjadi unggulan keenam. Dalam catatan pertemuan mereka, Tzu Ying membukukan keunggulan 14-5 atas Sindhu.

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X