Relawan Jepang Takut Usai Pelatih Renang Australia Rayakan Kemenangan Secara 'Berlebihan'

- Rabu, 28 Juli 2021 | 20:55 WIB
Pelatih renang ini sangat bahagia. (Photo/YouTube/Polly The Platypus)
Pelatih renang ini sangat bahagia. (Photo/YouTube/Polly The Platypus)

Emosi tentunya bisa diekspresikan dengan cara berbeda setiap orangnya. Namun, belum lama ini viral sebuah video yang memperlihatkan ekspresi berlebihan dari seorang pelatih renang Australia usai anak didiknya menangkan medali emas di Olimpiade Tokyo.

Video itu memperlihatkan pelatih tersebut bahagia dengan cara yang berlebihan hingga melepaskan maskernya. Tak hanya itu saja, relawan Jepang yang berada di lokasi juga ikut ketakutan akan hal tersebut.

Pelatihnya, Dean Boxall yang lahir di Afrika Selatan ini melatih enam atlet Australia untuk cabang renang. Reaksi lucu terjadi ketika Ariarne Titmus, salah satu atlet di bawahnya, berhasil menjadi peraih medali emas Olimpiade lima kali AS, Katie Ledecky dalam gaya bebas 400m.

Dilansir dari The Guardian, Rabu (28/7/2021), Ariarne mengatakan bahwa dia memang seperti itu. 

Baca juga: Gadis Ini Ingin Terbangkan Pesawat Microlight Keliling Dunia, Pecahkan Rekor Penerbangan

“Dean memang seperti itu. Dia sangat bersemangat tentang apa yang dia lakukan – dia benar-benar menjadi sangat bersemangat,” katanya.

Berbicara tentang hal tersebut, sang pelatih kemudian menilai bahwa 'reaksinya baru saja terpuaskan' setelah membangun hal tersebut lebih lama dengan banyak tekanan. Hal itu membuatnya bahagia.

Namun, setelah video itu viral di media sosial, imbauan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan aturan kemudian disampaikan kembali oleh panitia.

“Kami meminta semua orang – semua kelompok pemangku kepentingan yang hadir di Tokyo – untuk terus mengikuti pedoman, yang memberikan panduan sejelas mungkin tentang cara meminimalkan risiko paparan Covid-19.”

“Kami sepenuhnya memahami bahwa para atlet ingin merayakan pencapaian dan momen spesial mereka di puncak karir olahraga mereka.”

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X