Klasemen Akhir SEA Games 2023: Raih 87 Medali Emas, Indonesia Tempati Peringkat 3

- Rabu, 17 Mei 2023 | 15:40 WIB
Timnas Indonesia juara sepak bola SEA Games 2023. (REUTERS/Cindy Liu)
Timnas Indonesia juara sepak bola SEA Games 2023. (REUTERS/Cindy Liu)

SEA Games 2023 akan ditutup pada hari ini, Rabu (17/5/2023). Duel Timnas Indonesia Vs Thailand di final semalam jadi olahraga penutup SEA Games 2023.

Skuad Garuda menyumbang emas terakhir untuk Indonesia usai membungkan Thailand dengan skor 5-2 di Stadion Olympic, Selasa (16/5/2023) malam WIB.

Indonesia kini menempati urutan ketiga di klasemen akhir SEA Games 2023 dengan mengoleksi 87 medali emas, 80 perak, dan 109 perunggu.

Baca Juga: Timnas Sukses Tembus Final SEA Games, Erick Thohir: Benar-benar Bikin Merinding

Jumlah medali emas Indonesia melampau target yang ditetapkan Presiden Jokowi. Sebelumnya, Kepala Negara menargetkan 69 medali emas.

-
Atlet gulat Indonesia, Lulutgilang Saputra. (REUTERS/Cindy Liu)

Sementara di puncak klasemen ada Vietnam dengan 136 emas, 105 perak dan 118 perunggu. Lalu di bawahnya ada Thailand dengan 108 emas, 96 perak dan 108 perunggu.

Baca Juga: Depok Harus Bangga nih! Warganya yang Ikut SEA Games 2023 Semua Raih Medali

Berikut klasemen hasil SEA Games 2023:

1. Vietnam 136 emas, 105 perak, 114 perunggu (total 355 medali)
2. Thailand 108, 96, 108 (312)
3. Indonesia 87, 80, 109 (276)
4. Kamboja 81, 74, 126 (281)
5. Filipina 58, 86, 116 (260)
6. Singapura 51, 42, 64 (157)
7. Malaysia 34, 45, 97 (176)
8. Myanmar 21, 25, 68 (114)
9. Laos 6, 22, 60 (88)
10. Brunei 2, 1, 6 (9)
11. Timor Leste 0, 0, 8 (8)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X