Dapat Julukan Coach Naga Salju, Momen Hendra Setiawan Jadi Pelatih Dadakan Tommy Sugiarto

- Minggu, 24 Oktober 2021 | 10:05 WIB
Hendra Setiawan jadi pelatih dadakan Tommy Sugiarto (Badminton Photo)
Hendra Setiawan jadi pelatih dadakan Tommy Sugiarto (Badminton Photo)

Hendra Setiawan mencuri perhatian di ajang Denmark Open 2021. Hendra tampil mendampingi tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, sebagai pelatih.

Hendra Setiawan menjadi pelatih dadakan untuk Tommy Sugiarto di ajang Denmark Open 2021. Jika biasanya Hendra bertandem dengan Mohammad Ahsan di lapanga, pencinta bulutangkis kini bisa menyaksikan Hendra berada di pinggir lapangan dan memberikan instruksi untuk Tommy Sugiarto.

Sejak babak 16 besar terlihat Hendra mendamping Tommy yakni ketika ia menang 18-21, 21-16, dan 19-21 atas tunggal putra Prancis, Thomas Rouxel. Hendra sendiri sudah tak berlaga di Denmark Open setelah ia dan Mohammad Ahsan kalah atas Mark Lamsfuss/Marvin Seidel asal Jerman dengan skor 17-21 dan 13-21 di babak 32 besar.

Baca Juga: Jojo Cedera Pinggang, Tunggal Putra Indonesia di Denmark Open Tinggal Tommy

Menjadi pelatih dadakan Tommy, Hendra nampak memberikan instruksi di interval dan pergantian gim. Berkat saran Hendra, kemungkinan besar Tommy bisa melaju sampai babak semifinal Denmark Open.

Sayangnya, di babak semifinal yang berlangsung pada Sabtu (23/10/2021) malam, Tommy dikalahkan tunggal putra Jepang, Kento Momota dengan skor 7-21 dan 12.21. Sayangnya, kali ini Hendra belum mampu membawa 'anak asuhnya' lolos ke final, namun beberapa  momen menarik saat Hendra jadi pelatih mencuri perhatian.

Hendra bahkan mendapat julukan Coach Naga Salju yang terinspirasi dari julukan Herry IP, pelatih ganda putra Indonesia yang dapat panggilan Coach Naga Api. 

Saat Tommy melawan Momota, Hendra juga terlihat memberikan beberapa nasihat di pinggir lapangan yang terdengar lucu. 

"Banyak nyolok nyolok aja. Ngangkatnya 3/4 aja. Banyak disodok sodok belah kanan. Coba lagi," ujar Hendra.

Ini bukan kali pertama Hendra Setiawan mendampingi Tommy Sugiarto. Pada All England 2019 lalu, Hendra dan Ahsan bahkan turun tangan mendamping Tommy dari pinggir lapangan sebagai pelatih.

Hal itu dikarenakan baik Ahsan/Hendra dan Tommy bukan lagi pemain Pelatnas PBSI pada 2019 lalu. Sebagai pemain profesional, mereka harus mengeluarkan biaya sendiri tiap kali mengikuti turnamen apalagi menyewa pelatih pribadi.

Tommy saat All England2019  lalu mengaku jika Ahsan/Hendra yang menawarkan diri untuk menemaninya dan mungkin juga alasan yang sama kali ini walau Hendra belum menjelaskan alasannya.

Halaman:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X