Jalani Ramadhan 2022, Khabib Nurmagomedov: Semoga Bulan Suci ini Bisa Teguhkan Iman

- Selasa, 5 April 2022 | 04:11 WIB
Khabib Nurmagomedov. (Instagram/@khabib_nurmagomedov)
Khabib Nurmagomedov. (Instagram/@khabib_nurmagomedov)

Khabib Nurmagomedov, eks petarung UFC dan MMA asal Rusia kembali menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan tahun 2022 ini. Khabib berharap bulan suci kali ini bisa meneguhkan imannya.

Pria berusia 33 tahun itu dikenal sebagai Muslim yang taat. Melalui unggahan di media sosial Instagram, Khabib membagikan harapannya di Ramadhan 1443 Hijriah ini.

"Segala puji bagi ALLAH yang telah mempertemukan kita dengan Ramadhan, semoga bulan suci ini menjadi jalan lebar bagi kita untuk meneguhkan iman," tulisnya di Instagram, Sabtu (2/4/2022).

Dia juga berharap segala amal shaleh yang dikerjakan selama bulan Ramadhan mendapat ganjaran dari Allah SWT.

"Semoga Sholat, Puasa, Shalat Malam, Do'a, Bacaan Al Quran, Shodaka dan segala amal sholeh lainnya diterima oleh Yang Maha Kuasa."

Baca Juga: Mantan Pesenam Ritmik Pacar Vladimir Putin ini Punya Kekayaan Lebih Besar dari Mike Tyson

"Semoga Yang Mahakuasa membantu kita untuk menghabiskan bulan ini dengan layak dalam ridha ALLAH, dan mendapatkan pengampunan-Nya.#Ramadhan2022," tutupnya.

Berasal dari Republik Dagestan di Rusia, Nurmagomedov adalah Muslim pertama yang memenangkan gelar UFC. 

Sejak memulai karir profesionalnya pada 2008, Khabib telah memenangkan 29 pertarungan di mana 8 diantaranya menang KO. Namun, ia memutuskan pensiun setelah mengalahkan Justin Gaethje, di ajang UFC 254 pada Oktober 2020 lalu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X