Langgar Aturan Judi, Paul Scholes Dihukum FA

- Kamis, 20 Juni 2019 | 09:21 WIB
Paul Scholes/Twitter @thenemanjavidic
Paul Scholes/Twitter @thenemanjavidic

Legenda Manchester United Paul Scholes terbukti melakukan pelanggaran terkait judi dan dihukum sebesar 8.000 poundsterling oleh FA. Mantan gelandang Setan Merah meminta maaf dan mengakui kesalahannya.

Scholes bertaruh sebesar 26.159 poundsterling dan memasang 140 taruhan selama tiga setengah tahun saat dia menjabat sebagai direktur klub Salford City yang bermain di kasta ketiga Liga Inggris. 

FA mengatakan, taruhan ini termasuk pada hasil pertandingan United, pada saat mantan rekan setimnya dan sesama investor Salford Ryan Giggs dan Nicky Butt bekerja di sana, dan satu yang melibatkan Valencia, ketika mereka dilatih oleh teman-teman Scholes dan sesama investor Salford Gary dan Phil Neville.

“Saya menerima putusan itu. Saya ingin meminta maaf dan saya mengerti serta sepenuhnya menerima denda yang dikenakan oleh FA,” kata Scholes yang dilansir Guardian, Kamis (20/6/2019).

FA mengetahui perilaku Scholes setelah diberi tahu tentang kebiasaan bertaruhnya oleh bandar taruhan Paddy Power pada pergantian tahun lalu. Investigasi diluncurkan dan memasukkan informasi dari taruhan Bet365.

Dari 26.159 poundsterling yang dipertaruhkan, Scholes menghasilkan laba bersih sebesar 5.831 poundsterling.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X