Tinggalkan Barcelona, Inilah Deretan Rekor Bersejarah Lionel Messi

- Jumat, 6 Agustus 2021 | 10:32 WIB
Lionel Messi. (photo/REUTERS/Sergio Perez)
Lionel Messi. (photo/REUTERS/Sergio Perez)

Lionel Messi akhirnya meninggalkan Barcelona setelah 17 tahun mengabdi dengan menorehkan sejumlah rekor bersejarah.

Lahir dan dibesarkan di Argentina, Messi muda merantau ke Spanyol untuk bergabung dengan Barcelona pada usia 13 tahun, di mana ia melakukan debut kompetitifnya pada usia 17 tahun tepatnya bulan Oktober 2004.

Selama berkostum Barca, Messi telah memenangkan gelar terbanyak dalam 121 tahun sejarah klub.

Bukan hanya rekor Spanyol,pemain 34 tahun ini juga telah memecahkan sejumlah rekor individu di kancah Eropa hingga dunia.

Namun, pada Jumat (6/8/2021), tim Catalan secara resmi mengumumkan bahwa Messi tidak akan bertahan di Camp Nou akibat klub mengalami masalah keuangan sehingga gagal mencapai kesepakatan kontrak baru.

Berikut deretan rekor bersejarah La Pulga (julukan Messi) selama membela Blaugrana yang dihimpun dari berbagai sumber.

Rekor Dunia

1. Pemain dengan Ballon' d'Or Terbanyak (6).

Messi telah memenangkan penghargaan pemain terbaik dunia alias Ballon d'Or pada tahun 2009, 2010, 2011, 2012, 2015 dan 2019.

-
Lionel Messi dan koleksi trofi Ballon d'Or-nya. (photo/REUTERS/Christian Hartmann)

2. Pemain dengan Sepatu Emas Terbanyak (6)

Sejalan dengan trofi Ballon d'Or, kapten Argentina itu juga mengoleksi 6 gelar Sepatu Emas atau Golden Boot yakni pada musim 2009-10, 2011-12, 2012-13, 2016-17, 2017-18 dan 2018-19.

Rekor Spanyol

3. Pemain dengan Gelar Domestik dan Internasional Terbanyak (35)

Messi memiliki gelar itu sejak 2002 yang terdiri dari 10 di La Liga, 8 Piala Super Spanyol, 7 Copa del Rey, 4 Liga Champions, 3 Piala Dunia Antarklub dan 3 Piala Super Eropa.

4. Pemain dengan Trofi El Pichichi Terbanyak di Liga Spanyol (87)

Dia memenangkan gelar individu pemain tersubur yang mencetak gol di Liga Spanyol  (El Pichichi) pada musim 2009/10, 2011/12, 212/13, 2016/17, 2017/18, 2018/19, 2019/20 dan 2020/21.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X