Umumkan Pratama Arhan Dipanggil Timnas, Twitter Tokyo Verdy Malah Diserang Netizen

- Jumat, 27 Mei 2022 | 15:07 WIB
Pratama Arhan saat mengikuti sesi latihan bersama Tokyo Verdy. (Instagram/@pratamaarhan8)
Pratama Arhan saat mengikuti sesi latihan bersama Tokyo Verdy. (Instagram/@pratamaarhan8)

Akun Twitter peserta Liga Jepang Tokyo Verdy mendapatkan serangan dari Netizen Indonesia, kala memposting sebuah cuitan berisi soal pemanggilan Pratama Arhan ke skuad tim nasional (Timnas) Indonesia.

Pratama Arhan terpilih masuk ke dalam anggota Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 yang diadakan pada bulan Juni,” tulis @TokyoVerdySTAFF, Jumat (27/5/2022).

Bermaksud mengambil hati para penggemar sepak bola Indonesia, cuitan akun Twitter Pratama Arhan tersebut justru jadi boomerang. Ya, akun Twitter Tokyo Verdy justru dibanjiri komentar bernada kritikan dari netizen Indonesia.

Sebagian besar komentar kritikan tersebut diberikan kepada Tokyo Verdy yang tidak kunjung memainkan Pratama Arhan di kompetisi divisi dua Liga Jepang musim ini. Padahal divisi dua Liga Jepang musim ini sudah berjalan 18 laga.

Baca Juga: Diberikan Kebebasan Berpuasa di Tokyo Verdy, Pratama Arhan: Kalau Berat Gak akan Maksa

"Kenapa Arhan tidak bermain sama sekarang di Verdy? Kami sebagai fans asal Indonesia sudah menunggu Arhan bermain untuk Verdy," komentar salah satu netizen dalam postingan di akun Twitter @TokyoVerdySTAFF.

"Mau sampai kapan kalian menaruh Pratama Arhan di bangku cadangan? Kami bosan harus menunggu lebih lama lagi," balas netizen lainnya.

"Fix! datangkan Pratama Arhan hanya untuk menaikkan pengikut di media sosial. Tau kayak gini mendingan Arhan balik lagi aja ke PSIS," komentar netizen lainnya.

Pratama Arhan sendiri memang resmi direkrut oleh Tokyo Verdy pada Februari 2022 kemarin. Namun hingga kini pemain yang memiliki kemampuan melakukan lemparan dalam jauh itu tak kunjung dapat kesempatan unjuk gigi di Tokyo Verdy.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X