Pemain Gampang Loyo, Timnas Indonesia Digenjot Latihan Fisik

- Sabtu, 3 Desember 2022 | 03:15 WIB
TC Timnas Indonesia di Bali (PSSI)
TC Timnas Indonesia di Bali (PSSI)

Saat ini sedang berlangsung pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Bali sebagai bentuk persiapan menyongsong Piala AFF 2022. TC ini dimulai sejak 28 November 2022 kemarin dan sedang fokus untuk menggenjot fisik para pemain.

Pelatih fisik Timnas Indonesia, Shin Sang-gyu, menyebut kondisi fisik para pemain saat ini jauh dari kata prima. Ia cukup memakluminya karena sudah dua bulan kompetisi Liga 1 dihentikan sehingga para pemain tidak bugar.

"Memang penguatan dan fisik dasarnya sangat kurang saat ini. Apalagi harusnya liga bergulir, tetapi dengan adanya Tragedi Kanjuruhan jadi mau tidak mau liganya libur,” kata Shin Sang-gyu, dikutip dari laman PSSI.

“Jadi mempertahankan fisik dasar pemain itu susah sekali kemarin. Jadi TC kami dipercepat agar meningkatkan fisik dasar pemain," sambungnya.

Baca Juga: Akhirnya Masuk Timnas Indonesia Lagi, Ilija Spasojevic Siap Bikin Puas STY

-
TC Timnas Indonesia di Bali (PSSI)

TC Timnas Indonesia pada awalnya direncanakan digelar pada 10 Desember 2022. Namun, karena liga diliburkan, maka TC pun dipercepat untuk mengantisipasi keadaan seperti sekarang.

"Memang fisik masih kurang ya, apalagi saat ini persiapan pendek. Saat ini kami berupaya meningkatkan fisik pemain. Seperti apa yang dibicarakan sebelumnya, pemusatan latihan sebelumnya juga sama dengan pemusatan latihan sekarang,” tutur Shin Sang-gyu.

Baca Juga:  Catat Ya Guys! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

“Memang setiap pemain itu harus ada persiapan yang matang dulu di klub, baru datang ke Timnas. Kalau begitu pasti akan lebih lancar lagi di Timnas dan kekurangan fisik pemain saat ini memang fisik dasar, power, dan stamina," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Di Piala AFF 2022, Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam. Turnamen ini sendiri akan mulai dilangsungkan pada 20 Desember 2022 mendatang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X