Buntut Kartu Merah, Koeman Dilarang Dampingi Barcelona untuk Dua Pertandingan

- Sabtu, 1 Mei 2021 | 15:21 WIB
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (photo/REUTERS/Albert Gea)
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (photo/REUTERS/Albert Gea)

Federasi sepak bola Spanyol (RFEF) melarang Ronald Koeman tampil mendampingi Barcelona untuk dua pertandingan, usai mendapat kartu merah di laga kontra Granada.

Larangan itu mulai berlaku saat Barcelona bertandang ke bekas klub Koeman, Valencia, Minggu. Di tengah skorsing itu, Barcelona harus bangkit agar peluang meraih gelar juara LaLiga tetap terbuka.

Koeman diusir wasit dari lapangan usai Granada menyamakan kedudukan di menit ke-63 melalui Darwin Machis.

Kala itu, wasit telah memperingatkan Koeman untuk menjaga sikapnya. Namun pelatih asal Belanda itu malah merendahkan wasit dengan meneriakkan "karakter wasit macam apa itu".

Skorsing yang dijatuhkan Komite Kompetisi RFEF itu mengacu pada "tindakan meremehkan atau kesembronoan terhadap wasit, direktur atau otoritas olahraga" di mana sanksi pelarangan dua pertandingan merupakan hukuman standar.

Barcelona mengumumkan pada Jumat malam bahwa mereka akan mengajukan banding atas skorsing terhadap Koeman.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X