Iwan Bule: Shayne Pattynama Bakal Disumpah Jadi WNI pada 24 Januari 2023!

- Jumat, 20 Januari 2023 | 21:14 WIB
Shayne Pattynama latihan (Instagram/@s.pattynama)
Shayne Pattynama latihan (Instagram/@s.pattynama)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan kabar baik terkait proses naturalisasi Shayne Pattynama. Pria yang kerap disapa Iwan Bule tersebut menyebut jika proses naturalisasi Shayne sudah memasuki tahap akhir dan akan segera disumpah jadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Hal tersebut disampaikan oleh Iwan melalui postingan pada akun Instagramnya. Dalam postingan itu, Iwan mengungkapkan jika Shayne bakal diambil sumpahnya menjadi WNI pada, Selasa (24/1/2023).

"Alhamdulilah di hari Jumat yang berkah ini saya mendapatkan informasi dari bung @hamdan.hamedan bahwa proses naturalisasi @s.pattynama telah mencapai langkah terakhir. Insya Alloh Shayne akan mengucapkan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Selasa, 24 Januari 2023," tulis caption postingan Iwan tersebut.'

Baca Juga: Liga 1 2022/2023 Tanpa Degradasi, Potensi ‘Main Mata’ Meningkat

"Saat ini kedatangan Shayne sedang dijadwalkan oleh bung Hamdan dan tim @pssi agar timingnya pas antara waktu kehadiran dengan jadwal yang diberlakukan oleh Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta sekaligus pembuatan Kartu Tanda Penduduk," lanjutnya.

Iwan tidak lupa mengucapkan rasa terima kasih atas dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang telah menandatangani permintaan proses naturalisasi Shayne, serta Kemenpora, Kemenkumham, Kemensetneg, dan Kemendagri.

"Terima kasih sebesar-besarnya kepada bapak Presiden @jokowi yang pada telah menandatangani Keppres naturalisasi Shayne. Juga kepada empat kementerian, yakni Kemenpora, Kemenkumham, Kemensetneg, dan Kemendagri juga pihak terkait lainnya yang telah mengawal perjuangan Shayne untuk mewujudkan cita-citanya membela Timnas Indonesia," lanjutan caption Iwan soal update proses naturalisasi Shayne.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sudah Tanda Tangan Kepres, Shayne Pattynama Segera Jadi WNI Nih!

Iwan juga berharap proses pengambilan sumpah Shayne sebagai WNI dapat berjalan lancar dan tidak menemui kendala berarti. Ia juga mendoakan agar kehadiran Shayne dapat mendongkrak prestasi Timnas Indonesia di masa mendatang.

"Semoga proses pengucapan sumpah nanti bisa berjalan lancar. Tentu saja saya dan masyarakat sepakbola Indonesia berharap bisa menyaksikan Shayne berseragam merah-putih dan berjuang bersama pemain lainnya untuk membawa Indonesia berprestasi di kancah inernasional. Amin," pungkas caption postingan Iwan.

Shayne pun menjadi pemain ketiga atas permintaan Shin Tae-yong yang berhasil dinaturalisasi oleh PSSI. Pemain berusia 24 tahun itu menyusul Jordi Amat dan Sandy Walsh yang lebih dahulu dinaturalisasi oleh PSSI.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X