Persija Jakarta vs Persib Bandung Ditunda, Luis Milla: Konsentrasi ke Pertandingan Lain

- Jumat, 3 Maret 2023 | 06:01 WIB
Luis Milla (Twitter/@Persib)
Luis Milla (Twitter/@Persib)

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, kecewa pertandingan kontra Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 ditunda. Pertandingan ini seharusnya digelar, Sabtu 4 Maret 2023, pukul 15.00 WIB.

Luis Milla pun menggeser targetnya ke pertandingan lain, yaitu melawan Persik Kediri, Rabu 8 Maret 2023. Luis Milla makin kecewa dengan penundaan pertandingan kontra Persija karena pengumumannya cukup mendadak.

“Menurut saya ini kurang fair. Seharusnya, tetap melanjutkan pertandingan di kompetisi sesuai jadwal sebelumnya. Kami tidak mengerti,” tegas Milla, dilansir dari laman resmi Persib, Jumat (3/3/2023).

-
Luis Milla (Instagram/@luismillacoach)

Baca Juga: Dapat Kartu Merah Usai Lakukan Penyelamatan, Teja Paku Alam Tuai Dukungan dari Netizen

Pelatih asal Spanyol itu tidak ingin terlalu berspekulasi soal penundaan pertandingan. Ia lebih memilih fokus menjalankan program latihan untuk pertandingan selanjutnya.

"Ya, kita semua tahu Persija kurang beruntung karena harus kehilangan beberapa pemain menjelang pertandingan melawan kami di jadwal yang semula. Tapi, kami akan tetap berlatih dan konsentrasi untuk pertandingan selanjutnya melawan Persik (Kediri),” jelas Pelatih Persib.

Baca Juga: Polda Metro Sebut Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung Ditunda karena Konser Blackpink

Saat ini, Persib berada di urutan kedua klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 52 poin. Sementara itu, Persija berada di urutan ketiga dengan 51 poin.

Penulis: Rafi Fadillah

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X