Negara di Afrika Setuju Gunakan Nama Pele untuk Stadionnya, Indonesia Ikutan Gak Nih?

- Kamis, 5 Januari 2023 | 11:14 WIB
Dukungan suporter Brasil untuk Pele (REUTERS/Jennifer Lorenzini)2
Dukungan suporter Brasil untuk Pele (REUTERS/Jennifer Lorenzini)2

Presiden FIFA, Gianni Infantino, sempat memberi arahan agar setiap negara di dunia memiliki satu stadion dengan nama Pele. Ide tersebut lantas langsung diiyakan oleh salah satu negara di Afrika, yakni Cape Verde (Tanjung Verde).

Pada pengujung Desember 2022, Pele sejatinya meninggal dunia di usia 82 tahun. Mengingat kiprahnya yang sangat luar biasa di dunia sepak bola, Gianni Infantino pun punya gagasan untuk mengabadikan legenda asal Brasil tersebut.

Menurutnya, anak-anak muda dan generasi mendatang wajib mengetahui sosok Pele ini. Maka dari itu, Infantino ingin agar setiap negara di dunia punya stadion bernama Pele.

Perdana Menteri Tanjung Verde, Ulisses Correia e Silva, kemudian mengonfirmasi bahwa Estadio Nacional de Cabo Verde adalah tempat yang dipilih untuk diganti namanya menjadi Stadion Pele. Itu adalah stadion berkapasitas 15 ribu penonton yang selama ini menjadi kandang Timnas Tanjung Verde.

Baca Juga: Debut Cristiano Ronaldo Bersama Al Nassr Tertunda Gara-gara Manchester United

“Sebagai penghormatan dan pengakuan kepada sosok yang membuat kita semua hebat ini, saya mewujudkan niat untuk menamai stadion nasional kita sebagai 'Stadion Pele', dalam sebuah inisiatif yang saya percaya akan diikuti oleh beberapa negara di seluruh dunia,” kata Silva di Facebook.

“Tanjung Verde dan Brasil memiliki sejarah dan budaya yang berjalan seiring, mengingat mereka adalah dua negara bersaudara, dihubungkan oleh bahasa dan identitas yang sangat mirip,” lanjutnya.

Baca Juga: Gak Latihan di PSG, Mbappe dan Hakimi Malah Nyamar Nonton Street Act di New York

“Pele akan selalu menjadi referensi di Brasil, di negara berbahasa Portugis kami dan di seluruh dunia, menjadi idola yang menghubungkan beberapa generasi,” tandas Silva.

Kini yang menjadi pertanyaan, apakah Indonesia akan mengikuti arahan Gianni Infantino untuk memiliki stadion bernama Pele. Jika ya, maka stadion mana yang akan dikorbankan untuk diganti namanya?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X