Fakta Menarik Kemenangan Telak MU atas Nottingham Forest di Semifinal Piala Liga Inggris

- Kamis, 26 Januari 2023 | 12:34 WIB
Pemain MU merayakan gol ke gawang Nottingham Forest di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023. (REUTERS/Molly Darlington)
Pemain MU merayakan gol ke gawang Nottingham Forest di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023. (REUTERS/Molly Darlington)

Manchester United berhasil memetik hasil maksimal kala menjalani leg pertama semifinal Piala Liga Inggris musim 2022/2023. Melawan Nottingham Forest, skuad berjuluk Setan Merah tersebut menang dengan skor telak 3-0.

Dalam laga yang dimainkan di The City Ground Stadium, Kamis (26/1/2023) dini hari WIB, MU menang melalui gol-gol yang disumbangkan oleh Marcus Rashfrod (6'), Wout Weghorst (45'), dan Bruno Fernandes (89').

Berkat kemenangan itu, MU pun selangkah lagi untuk bisa tampil di partai final Piala Liga Inggris 2022/2023. Mereka hanya butuh hasil imbang saat gantian menjamu Nottingham di Old Trafford Stadium pada leg kedua semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023.

-
Manchester United vs Nottingham Forest di semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023. (REUTERS/Molly Darlington)

Di balik kemenangan telak MU atas Nottingham di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023, terdapat sejumlah fakta menarik untuk dibahas.

Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris: Libas Nottingham Forest 3-0, Jalan MU ke Final Terbuka Lebar!

Berikut fakta-fakta menarik di balik kemenangan telak MU atas Nottingham di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023:

1. MU menjadi tim pertama yang berhasil memetik 8 kemenangan beruntun melawan Nottingham di semua kompetisi.

2. Nottingham akhirnya mengalami kekalahan pertama di The City Ground Stadium sejak September 2022. Ini pun menyudahi rentetan 8 laga tanpa kekalahan Nottingham di kandangnya sendiri.

3. Rashford berhasil mencetak 10 gol dari 10 penampilan teranyarnya bersama MU di semua kompetisi sejak gelaran Piala Dunia Qatar 2022. Rashford jadi pencetak gol terbanyak dari pemain manapun di lima liga besar Eropa dalam periode waktu yang sama.

4. Rashford telah mencetak 18 gol untuk MU pada musim ini di semua kompetisi. Rashford hanya kalah dari Erling Haaland (31 gol) sebagai pemain paling subur bersama klub Liga Inggris.

Baca Juga: Panas! Antony Cekcok dengan Bruno Fernandes saat MU Diimbangi Crystal Palace

5. Weghorst menjadi pemain pertama sejak Andreas Pereira yang mencetak gol debutnya untuk MU di ajang Piala Liga Inggris, pada laga kontra Ipswich Town di September 2015 silam.

6. Fernandes mencatatkan keterlibatannya yang ke-100 pada gol MU. Terhitung bintang Timnas Portugal tersebut telah menorehkan 56 gol dan 44 asist untuk MU.

Nah, berikut fakta-fakta menarik di balik kemenangan telak MU atas Nottingham di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2022/2023. Menurut kalian, MU bisa ga ya keluar sebagai juara di Piala Liga Inggris 2022/2023?

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X